Kredit: vivoperlei.calciomercato.com
Libero.id - Klub Liga Italia SPAL memecat manajer tim Leonardo Semplici dan para stafnya setelah performa buruk timnya dan menggantinya dengan mantan pelatih tim muda Italia Luigi Di Biagio hingga akhir musim, kata klub Serie A itu, seperti dikutip Reuters, Senin waktu setempat.
Semplici telah bersama klub itu sejak 2014 di Serie C (tingkat ketiga) dan mendapatkan promosi ke papan atas. Namun di Seri A SPAL kini harus berjuang di urutan terakhir dengan 15 poin setelah mereka kalah delapan dari 10 pertandingan terakhir mereka.
Di Biagio, 48, tidak pernah berhasil di level klub dan satu-satunya pengalamannya sebagai manajer adalah melatih tim U-20 dan U-21 Italia dari 2011 hingga 2019.
Dia juga manajer sementara Italia untuk dua pertandingan persahabatan ketika Gian Piero Ventura dipecat pada 2017.
Pertandingan pertama Di Biagio bersama SPAL adalah saat bertandang Lecce, yang berada di urutan ke-17, pada Sabtu ini.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini