Anthony Gordon
Libero.id - Newcastle United telah menyelesaikan transfer pemain depan Everton, Anthony Gordon, dalam kesepakatan yang pada akhirnya bisa bernilai 45 juta pounds (Rp835 miliar). Pertanyaannya, siapa dia?
Baru berusia 21 tahun, Anthony Gordon telah berada di Everton sejak usia 11 tahun. Awalnya, dia menjadi target Chelsea di musim panas 2022. Tapi, berhubung tawaran yang diajukan kurang memuaskan, Anthony Gordon akhirnya berlabuh ke St James' Park, enam bulan kemudian.
"Sejak saya mendengar ketertarikan itu, saya selalu yakin Newcastle cocok untuk saya. Orang-orang belum melihat kemampuan saya," kata Anthony Gordon kepada NUFC TV.
"Saya pikir basis penggemar dan kotanya sangat cocok untuk saya sebagai pribadi. Cara tim bermain di bawah pelatih sangat cocok untuk saya. Dan, klub sepertinya sedang menuju ke arah yang benar. Saya merasa ini adalah langkah yang sangat besar. Saya pikir di bawah pelatih, dan dengan cara klub berjalan. Saya benar-benar bisa unggul di sini," beber Anthony Gordon.
Kegembiraan juga menjadi milik Eddie Howe. Sang pelatih tak bisa menyembunyikan kegembiraannya karena bisa mendatangkan salah satu pemain muda potensial.
"Saya senang bisa mengontrak Anthony. Dia adalah talenta top. Saya sangat bersemangat untuk bekerja dengannya, untuk mengembangkannya, dan saya menantikan untuk melihat apa yang bisa dia lakukan dengan seragam Newcastle," kata Eddie Howe.
Anthony Gordon bergabung ke Newcastle United setelah Everton menuntut 60 juta pounds (Rp1,1 triliun) kepada Chelsea pada musim panas. Tapi, The Blues menolaknya. Kemudian, mereka menjualnya ke The Magpies di musim dingin, meski harganya turun.
Time for a new chapter. I’ve admired the history of this club for a long time & I’m so proud for this to be my new home. I want to say thank you to everyone at @nufc I’ve met for the warm welcome. I can’t wait to get going in B&W, see you tomorrow as we cheer the lads on! ?? pic.twitter.com/cVVMBQohDX
— AG (@anthonygordon) January 30, 2023
Pertanyaannya, siapa Anthony Gordon? Pemuda berusia 21 tahun itu adalah produk akademi. Dirinya mencetak tujuh gol dalam 78 pertandingan sejak melakukan debut di tim utama pada 2017.
Anthony Gordon belum memulai pertandingan sejak kekalahan kandang dari Wolverhampton Wanderers pada Boxing Day. Selain itu, gol terakhirnya tercipta pada 22 Oktober 2022 dalam kemenangan 3-0 atas Crystal Palace. Itu juga kemenangan terakhir Everton di semua kompetisi.
Jadi, sebenarnya banyak fans Newcastle United yang bertanya-tanya apa kehebatan Anthony Gordon? Dan, mereka harus menunggu hingga 4 Februari 2023 untuk melihat Anthony Gordon bertanding melawan West Ham United di St James' Park.
? New beginnings for @anthonygordon!
⚫️⚪️ pic.twitter.com/Zu66mJDCSO
— Newcastle United FC (@NUFC) January 30, 2023
(mochamad rahmatul haq/anda)
16-12-2023 | ||
Newcastle United | 3 - 0 | Fulham |
10-12-2023 | ||
Tottenham Hotspur | 4 - 1 | Newcastle United |
08-12-2023 | ||
Everton | 3 - 0 | Newcastle United |
Kenalkan Kenzo Riedewald, Pemain Berdarah Suriname-Indonesia yang Siap Bela Timnas U-17
Bima Sakti berencana memasukan namanya ke timnas U-17.Profil Ellie Carpenter, Pemain yang Mampu Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Dia adalah pemain Timnas Wanita Australia...Profil Julian Schwarzer, Penjaga Gawang Filipina yang Kini Bermain Bersama Arema FC
Pernah bermain di Inggris bersama Fulham...Profil Amara Diouf, Pemain Muda Senegal yang Dianggap Sebagai The Next Sadio Mane
Pada Piala Dunia U-17 2023 Amara Diouf bisa jadi ancaman berbahaya...
Opini