Asnawi
Libero.id - Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam terlihat sudah menjalani latihan perdana bersama Jeonnam Dragons.
Hal ini diketahui dari video yang dirilis di chanel YouTube Jeonnam Dragons, Kamis (02/02/2023).
Dalam video tersebut tampk Asnawi Mangkualam berlatih passing dan umpan-umpan pendek.
Sebelumnya pada hari Senin (30/01/2023), Asnawi juga sudah ikut latihan namun tidak banyak kegiatan yang dilakukan, hanya pengenalan saja.
Dalam sebuah momen, Asnawi juga berpose bersama 3 pemain asing Jeonnam Dragons lainnya yakni Valdivia (Brasil), Yuhei Sato (Jepang), dan Leonard Pllana (Kosovo).
Asnawi Mangkualam mengisi slot pemain asing untuk kuota ASEAN bagi Jeonnam Dragons.
Pemain asal Makassar mengaku dalam kondisi baik dan tak sabar memperkuat Jeonnam Dragons.
“Sangat senang ya karena saya tahu Jeonnam adalah tim yang baik di K-League ini. Dan tentunya happy bisa bergabung di tim ini,” ujar Asnawi seperti dilansir dari channel Youtube Jeonnam Dragons.
"Saya berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu bergabung di tim ini. Tentunya saya harap fans bisa mendukung dan support terus di setiap pertandingan nanti."
"Tentunya saya akan terus memberikan yang terbaik di setiap pertandingan dan akan memberikan hasil yang baik dan permainan yang terbaik untuk tim ini."
Ada pun pelatih Jeonnam Dragons, Lee Jang-kwan juga menyambut perekrutan Asnawi dengan rasa senang.
"Saya senang Asnawi bisa bergabung," ujar Lee Jang-kwan.
"Dia pemain yang cepat dan punya skill, saya harap dia bisa beradptasi dengan baik dan menunjukkan performa bagus," tambahnya.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini