Kalah 5 Kali Beruntun, Arema Resmi Pecat Javier Roca

"Lebih baik mencari penghidupan di klub lain daripada membela klub yang tidak punya empati wkwk"

Viral | 06 February 2023, 21:40
Kalah 5 Kali Beruntun, Arema Resmi Pecat Javier Roca

Libero.id - Kerjasama antara Javier Roca dan Arema FC dalam mengarungi kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 dipastikan berakhir pada  Senin (6/2/2023). 

Keputusan untuk mengakhiri kerjasama lebih cepat ini setelah melalui berbagai pertimbangan, terutama berkaitan dengan peforma Arema FC di kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.

"Per hari ini 6 Februari 2023, Arema FC dan pelatih, Javier Roca secara resmi mengakhiri kerjasama," ungkap Komisaris PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi, Tatang Dwi Arifianto. 

Atas dedikasi yang sudah diberikan, Tatang mengucapkan terimakasih kepada pelatih asal Chile tersebut. “Tentunya kami mengucapkan terimakasih kepada Javier Roca atas dedikasi yang sudah diberikan kepada Arema FC,” tambah Tatang.

Terkait siapa nanti yang akan menggantikan peran Javier Roca dalam memimpin tim, Tatang meminta menunggu perkembangan lebih lanjut. “Terkait siapa nama pelatih yang akan memimpin Arema FC nanti, kita tunggu saja perkembangan berikutnya, doakan yang terbaik untuk Arema FC,” ungkapnya.

Arema FC, menurut Tatang berada di situasi yang tidak mudah. Berada di urutan ke-10 klasemen sementara BRI Liga 1 2022-2023 tim Singo Edan dituntut untuk meningkatkan peforma dalam menghadapi sisa kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network