Kredit: htafc.com
Libero.id - Pemain pinjaman Arsenal, Emile Smith Rowe kembali menunjukkan performa apiknya kala Huddersfield Town menjamu QPR di Kirklees Stadium. Pada pertandingan tersebut tuan rumah mampu memenangi laga dengan skor 2-0.
2 gol Huddersfield dicetak oleh Elias Kachunga melalui sundulan jarak dekat dan Steve Mounie melalui titik putih. Walaupun pada pertandingan tersebut Smith Rowe gagal mencetak gol maupun assist, namun pemain berkebangsaan Inggris tersebut mampu tampil gemilang.
Smith Rowe menjadi pemain dengan persentase umpan sukses terbanyak, yaitu 87,5%. Selain itu, pemain bertinggi 182 cm ini mampu mengkreasikan 2 peluang yang membahayakan gawang QPR.
Sebelum pertandingan melawan QPR, Smith Rowe juga mampu tampil menawan. Kala itu Huddersfield bertandang ke markas Fulham. Kendati menelan kekalahan dengan skor 3-2, Smith Rowe mampu mencetak 1 gol dan 1 assist pada pertandingan tersebut.
Musim ini bersama Huddersfield, Smith Rowe telah bermain sebanyak 4 kali dan selalu menjadi starter. Dalam seluruh laga yang dimainkan, ia selalu ditempatkan pada posisi gelandang serang.
Smith Rowe dipinjam Huddersfield dari Arsenal sejak Januari lalu. Diharapkan ia mampu mendapat jam terbang yang cukup di Huddersfield agar musim depan pemain berusia 19 tahun tersebut lebih siap memberikan kontribusi bagi Arsenal.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini