Libero.id - Korean wave yang melanda dunia ternyata tidak hanya berlaku di dunia hiburan. Di sepakbola, pesona paras cantik wanita Korea ternyata juga menyihir suporter. Contohnya, Lee Min-a.
Jika tidak sedang melihatnya beraksi di lapangan hijau, banyak kaum adam akan tertipu dengan gaya modis, paras cantik, serta tubuh seksi Min-a. Orang akan berpikir wanita kelahiran Daegu, 8 November 1991, tersebut adalah bintang K-Pop atau artis drama Korea alias "drakor".
Anggapan itu akan hilang seketika saat Min-a mengganti kostum kasualnya dengan jersey sepakbola. Wanita berpostur 158 cm itu ternyata memiliki kemampuan mengolah bola luar biasa. Dia merupakan andalan tim nasional wanita Korea Selatan di berbagai ajang resmi sejak level junior hingga senior.
Min-an pertama kali mencuri fokus suporter sepakbola internasional saat membela Korsel di Piala Dunia Wanita U-20 2010. Berposisi sebagai gelandang dan mengenakan nomor punggung 13, Min-a tampil sangat konsisten di Jerman.
Bersama Ji So-yun, Kim Jin-young, dan Kim Na-rae, Min-a mampu membantu Negeri Ginseng menempati peringkat 2 di fase grup untuk melaju ke perempat final. Setelah dikalahkan Jerman di semifinal, Min-a menyelamatkan reputasi Korsel dengan tampil bagus di play-off perebutan posisi 3. Korsel mengalahkan Kolombia 1-0 lewat gol tunggal Son-yun.
Setelah sukses di level junior, Min-a otomatis naik kelas. Pada 15 Februari 2012, dia menjalani debut di tim senior ketika Korsel bertanding melawan Korea Utara. Meski kalah 0-1, itu adalah pertandingan bersejarah mengingat Korsel dan Korut secara teknis masih terlibat perang saudara.
Lalu, pada 21 Januari 2016, Min-a mencetak gol pertamanya untuk timnas saat Korsel menggebuk Vietnam 5 gol tanpa balas pada Four Nations Tournament di Shenzhen. Dia tampil sangat bagus dan menjadi pusat perhatian para pencari bakat sepakbola wanita.
Sejak kemunculan yang menggemparkan itu, peraih penghargaan KFA Footballer of the Year 2017 menjelma menjadi langganan timnas wanita. Min-a tampil sangat bagus pada ajang-ajang bergengsi untuk pesepakbola kaum hawa. Dia ambil bagian pada Piala Algarve 2018, Piala Asia Wanita 2018, Asian Games 2018, hingga Piala Dunia Wanita 2019.
Saat ini, tim wanita Korsel berada di peringkat 18 FIFA dengan 1818 poin. Untuk AFC, Korsel berada di posisi 5 di belakang Australia, Korut, Jepang, dan China. "Melatih tim seperti Korsel sangat menantang karena mereka memiliki ambisi yang besar untuk menjadi tim sepakbola wanita terbaik di kawasan," ucap Pelatih timnas wanita Korsel, Colin Bell, di situs resmi FIFA.
Bergabungnya Min-a di timnas bukan karena parasnya yang cantik plus kepopuleranya di Instagram dengan 141 ribu pengikut di @mina_world_. Dia dipercaya membela The Taegeuk Ladies secara reguler lantaran prestasi mengkilap di level klub. Min-a adalah penghuni starting line-up Incheon Hyundai Steel Red Angels.
Catatan menunjukkan, Min-a membantu Red Angels menjuarai Liga Wanita Korsel lima musim beruntun pada 2013, 2014, 2015, 2016, 2017. Pada 2017, dia juga terpilih menjadi Pesepak bola Wanita Terbaik Korsel. Di tahun tersebut, Son Heung-min terpilih sebagai pesepak bola terbaik di sektor pria.
Puas merajai kompetisi dalam negeri, Min-a akhirnya memutuskan mencari peruntungan di luar Korsel. Sejak 2018, Min-a tercatat sebagai pemain INAC Kobe Leonessa di Liga Wanita Jepang. Hasilnya tidak main-main karena pada musim pertamanya nyaris membawa Leonessa juara. Sayang, Leonessa harus tertinggal lima poin dari NTV Beleza di klasemen akhir.
Saat ini Min-a kembali ke Korsel untuk membela klub lamanya, Red Angels. Selain masih memiliki ambisi menyumbangkan gelar untuk timnas, misi Min-a selanjutnya adalah bermain di Eropa mengikuti jejak sejumlah rekannya.
Tercatat, Korsel punya beberapa pemain timnas wanita yang mendapatkan kesempatan bermain di Inggris. Sebut saja So-yun yang memperkuat Chelsea Ladies. Ada pula Cho So-hyun dengan West Ham United Ladies dan Lee Geum-min di Manchester City Ladies.
Kenalkan Kenzo Riedewald, Pemain Berdarah Suriname-Indonesia yang Siap Bela Timnas U-17
Bima Sakti berencana memasukan namanya ke timnas U-17.Profil Ellie Carpenter, Pemain yang Mampu Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Dia adalah pemain Timnas Wanita Australia...Profil Julian Schwarzer, Penjaga Gawang Filipina yang Kini Bermain Bersama Arema FC
Pernah bermain di Inggris bersama Fulham...Profil Amara Diouf, Pemain Muda Senegal yang Dianggap Sebagai The Next Sadio Mane
Pada Piala Dunia U-17 2023 Amara Diouf bisa jadi ancaman berbahaya...
Opini