Libero.id - Membandingkan antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi memang tak ada habisnya, misalnya dalam hal ini siapa yang lebih unggul dalam hal mencetak gol ke gawang tim top 6 Liga Premier Inggris?
Akhir-akhir ini isi kencang berhembus dari Catalan dimana sang mega bintang Lionel Messi ingin segera angkat kaki dari Camp Nou.
Messi dan perwakilannya telah berbicara dengan menajemen Barcelona agar segera melepasnya dengan gratis pada bursa transfer musim ini.
Alhasil situasi tersebut memantik sejumlah klub-klub top Eropa untuk memburu jasa La Pulga, terhitun klub-klub seperti Manchester City, Manchester United, Chelsea, Arsenal, PSG, Inter Milan, AC Milan, hingga Juventus berpeluang merekrutnya.
Ronaldo sendiri secara pribadi menginginkan bereuni satu liga lagi dengan Messi, menurutnya Messi seharusnya juga menginginkan rivalitas yang pernah ada kembali memanas.
"Mungkin Messi merindukan saya. Saya pernah bermain di liga Portugal, Inggris, Spanyol, dan Italia saat di masih berada di Spanyol.”
"Mungkin dia lebih membutuhkan saya, bagi saya hidup adalah tantangan, saya menyukainya dan saya suka membuat orang bahagia. Saya berharap suatu saat Messi mengambil sebuah tantangan dan bermain di Liga Italia, saya akan sangat menghormatinya," kata Ronaldo di tahun 2018 silam.
Namun sepertinya harapan itu tak akan terwujud, pasalnya kini Manchester City disinyalir sedang berada di posisi terdepan dalam saga transfer Messi, apalagi the Citizen memiliki sosok Pep Guardiola, pelatih yang membuat Messi meraih segalanya.
Jika Messi hengkang menuju Liga Inggris, maka Messi akan bermain di liga yang sama dengan Ronaldo dalam rentang waktu 2004-2009 silam saat pemain Portugal itu masih membela Manchester United.
Mungkin situasinya agar berbeda, kala itu Ronaldo bermain di Liga Inggris saat usianya masih sangat muda sedangkan Messi jika menerima pinangan City akan bermain di Liga Inggris di akhir masa kariernya sebagai pesepakbola.
Menarik misalnya jika kita membandingkan statistik antara Ronaldo dan Messi dalam menjebol klub Top 6 Liga Premier seperti Manchester City, Manchester United, Liverpool, Arsenal, Chelsea, dan Tottenham.
Ronaldo yang menjalani 5 musim di tanah Ratu Elizabeth berhasil mencetak 28 gol dalam 79 pertandingan kala menghadapi Top 6 Liga Premier atau dengan rataan 227 menit dan 56 detik per 1 gol yang ia cetak.
Arsenal menjadi lawan favorit Ronaldo dimana pemain Portugal itu mampu mencetak 6 gol dan 1 assist ke gawang the Gunners dalam 15 pertandingan.
Ternyata walaupun Messi belum pernah bermain di Liga Inggris, statistiknya terhitung lebih unggul dari Ronaldo yang telah lama bermain di sana.
Messi berhasil mencetak 26 gol hanya dalam 34 pertandingan saja saat melawan Top 6 Liga Premier atau dengan rataan 111 menit dan 35 detik per 1 gol yang ia cetak.
Sama seperti Ronaldo, Arsenal menjadi lawan favoritnya dimana ia mampu mencetak 9 gol dan 1 assist hanya dalam 6 laga saja.
Statistik itu membuktikan sekaligus menjawab keraguan jika Messi tak akan berprestasi jika bermain di Liga Inggris yang terkenal dengan adu fisiknya.
Jika Messi menerima pinangan Manchester City dan kembali berkolaborasi dengan Pep Guardiola, maka tak mengherankan jika ia dapat kembali merajai sepakbola Eropa.
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini