Berkelas! Momen Maestro Freekick James Ward-Prowse Percundangi Kepa Arrizabalaga

"Kalah dari tim juru kunci. Di markas sendiri. Duh!"

Berita | 19 February 2023, 07:50
Berkelas! Momen Maestro Freekick James Ward-Prowse Percundangi Kepa Arrizabalaga

Libero.id - Andrea Pirlo, Juninho, David Beckham, Ronaldinho adalah beberapa nama yang memiliki kemampuan freekick alias tendangan bebas luar biasa. Kesemuanya sudah pensiun.

Jika Anda ingin melihat siapa pemain yang memiliki kemampuan tak kalah hebat bahkan bisa disebut juga sebagai maestro nya freekick di luar pemain-pemain di atas,
mari berkenalan dengan James Ward-Prowse.

Namanya memang tak begitu tenar, tetapi statistik tak pernah bohong. Di Liga Premier sebentar lagi James Ward-Prowse akan menyamai rekor gol (18) freekick yang dicetak oleh David Beckham.

James Ward-Prowse mencetak gol freekick ke-17 nya pada momen yang spesial. Sebuah gol yang menjadi penentu kemenangan. Gol itu membuat skuad mahal Chelsea berjalan lemas menuju lorong Stamford Bridge, pada Sabtu (18/2) malam WIB.

Tim besutan Graham Potter kembali menelan kekalahan yang perih.

Dan James Ward-Prowse tahu betul bagaimana cara paling menyakitkan untuk membuat The Blues makin merasa perih. Di penghujung babak pertama tim tamu mendapat kesempatan tendangan bebas,  situasi favorit James Ward-Prowse.

Dan dengan gayanya yang khas, pemain berusia 28 tahun itu  berhasil mempecundangi Kepa Arrizabalaga.

Itu menjadi satu-satunya gol dalam laga tersebut. Kekalahan ini membuat Chelsea tetap berada di posisi ke-10 dengan vafatan6 31 poin. Sementara itu, Southampton FC tetap berada di juru kunci dengan 18 poin.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network