Libero.id - Lionel Messi akhir-akhir ini menyedot perhatian banyak penggemar sepak bola dunia. striker andalan Barcelona ini terang-terangan mengatakan kepada Barca bahwa dia ingin meninggalkan Camp Nou.
Seberapa serius keinginannya itu? Banyak Pundit meragukan kebulatan tekad Messi, banyak faktor yang menurut mereka akan memberatkan langkah La Pulga, salah satunya hubungan 19 tahun yang telah terjalin antar kedua belah pihak.
Dalam titik tertentu, orang-orang akan beranggapan Messi tanpa Barca bukanlah Barca, pun sebaliknya, tanpa Barca, Messi tak akan pernah jadi apa-apa. Mereka saling menguatkan satu sama lain.
Meski demikian, percakapan yang lebih dominan, dan pasti diharapkan oleh banyak publik adalah keberanian Messi mengambil keputusan. Lagi pula megabintang pemilik 6 Ballon D'or itu dikabarkan tidak lagi cocok dengan proyek olahraga Josep Maria Bartomeu. Jika benar presiden Barcelona itu yang jadi persoalan mengapa tidak Bartomeu saja yang angkat kaki lebih awal?
Kabar terbaru yang beredar, permasalahan dalam internal Barcelona dan Messi sendiri sangat kompleks. Bartomeu hanyalah satu variabel, bahkan jika pria Spanyol 57 tahun itu mengundurkan diri sekalipun tak akan menggoyah niat Messi untuk hengkang.
Lebih-lebih Leo Messi juga dikabarkan telah berbicara dengan mantan pelatih kesayangannya, Pep Guardiola tentang kemungkinan pindah ke Manchester City. Gayung bersambut klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu kian optimis untuk mendatangkan perain trofi Ballon d'Or 6 kali itu.
Tetapi, Manchester City diperkirakan perlu membayar biaya sekitar 100 juta Euro untuk mengurus soal gugatan di pengadilan, terkait klausul kontrak Messi yang masih debatable.
Selain itu, Paris Saint-Germain juga menyatakan ketertarikannya untuk mendatangkan pemain berusia 33 tahun ini. Tak tanggung-tanggung raksasa Prancis itu menugaskan Neymar, mantan partnernya di Barcelona dan Angel Di Maria, rekan satu negara untuk berbicara dan membujuk Messi langsung melalui saluran telepon.
Dua klub besar lain, yang sudah berlepas tangan dari perburuan Messi adalah Inter Milan dan Manchester United. Mereka lebih ingin fokus ke hal yang lebih realistis. Mendatangkan Messi bagai utopia.
Terkait Messi, baru-baru ini para penggemar Messi, berkumpul dan menggelar acara di Rosario, kota kelahiran Messi. Semua itu dalam upaya untuk meyakinkan King Leo untuk kembali ke klub masa kecilnya yakni Newell's Old Boys.
Terlepas dari kenyataan bahwa Newell's akan selalu menempati tempat khusus di hati Messi, hampir mustahil di usia yang masih produktif Messi akan 'balik kampung'.
Messi akan tetap menjadi penggemar klub Argentina itu dan menyimpan kenangan indah, Messi menghabiskan masa kecilnya di Newell's.
Dan kini saat Messi 'bersiap' untuk meninggalkan Barça, beredar kembali rekaman video ketika dia baru berusia delapan tahun. Gaya permainan Messi tidak berubah sama sekali.
Video tersebut menunjukkan dia mengalahkan lawan, mencetak gol-gol hebat, melakukan sentuhan gila, dan merayakannya dengan cara pesepakbola sungguhan.
Messi is something else. At Age 8 he was destroying careers..?? This is pure God gifted talent.. He knows too much in football. Zeus of football ? @FCBarcelona@gyaigyimii @OtiAdjei @ManCity#Kumerica #MessiToCity #messileavesbarca #messitransfer #Barcelona pic.twitter.com/eAQUt2of20
— God's child ??? (@xpo_nent) August 28, 2020
Pada satu momen, tepatnya di detik ke 55, Messi mengoper bola ke rekan setimnya, sebuah tap-in sederhana. Jarang ada kecerdasan sepak bola murni seperti itu dari seorang bocah berusia delapan tahun. Tampaknya Messi memang ditakdirkan jadi seorang megabintang.
Salah seorang penggemar sepak bola yang belum pernah melihat rekaman itu terkejut melihat betapa bagusnya Messi muda. Bahkan dia men-tweet: “Saya adalah penggemar Ronaldo tetapi setelah menonton video Messi hari ini, 27 Agustus 2020, saya mengakui bahwa Messi adalah Raja sepak bola yang sejati..”
Akankah suatu kelak, penggemar sepak bola melihat Messi kembali berseragam Newell’s? Itu mungkin saja - namun agaknya tidak akan terjadi dalam waktu dekat.
Messi tetaplah Messi, dia masih pesepakbola terbaik di dunia dan akan terus memenangkan pertandingan di kancah Eropa, baik dengan Manchester City, Barcelona atau di klub manapun yang Messi inginkan.
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini