Raisa
Libero.id - Pendukung tim nasional Indonesia U-20 yang menyaksikan tiga pertandingan uji coba internasional melawan Fiji U-20, Selandia Baru U-20, dan Guatemala U-20 disuguhi pemandangan anah panggung konser musik di sisi barat. Mengapa panggung konser Raisa ada di sana? Ini penjelasan pengelola SUGBK.
Ada yang unik saat timnas U-20 menjalani pertandingan di stadion kebanggaan Indonesia. Itu adalah panggung konser musik. Ini mengingatkan kita pada semifinal Piala AFF 2022 saat Malaysia menjamu Thailand di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Pertanyaannya, mengapa ada panggung Raisa di SUGBK saat timnas U-20 bertanding?
Melalui akun Instagram resminya, @love_gbk, pengelola SUGBK menjelaskan mendukung penuh timnas U-20 pada penyelenggaraan pertandingan sepakbola yang diselenggarakan. Meski konser Raisa akan digelar pada Sabtu (25/2/2023), mereka tetap memberi ruang untuk Garuda Muda.
Bujet gede bet panggung konser tunggalnya raisa, jadi penasaran besok blackpink segede apa panggungnya pic.twitter.com/lhDzdmSyaZ
— Yuu (@yuuniversee) February 18, 2023
"Seperti yang diketahui, meskipun lapangan Stadion Utama GBK (SUGBK) saat ini tengah dalam persiapan konser musik Penyanyi Solo Wanita Indonesia, Raisa tanggal 25 Februari mendatang, pengelola GBK tetap memberi ruang bagi Timnas untuk menggunakan lapangan SUGBK," tulis @love_gbk.
"Apresiasi kepada pihak penyelenggara konser yang juga ikut mendukung pelaksanaan uji coba Tim Nasional Indonesia U-20 ini. Hats off to the all @raisa6690‘s crew! Kalau buat Tim Garuda Indonesia, apa sih yang engga?" tulis @love_gbk lagi.
Jadi, apapun hasil pertandingan uji coba timnas U-20, panggung besar Raisa di sisi barat SUGBK akan menjadi cerita unik yang dikenang suporter Merah-Putih.
(andri ananto/anda)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini