Libero.id - Bek andalan Timnas Indonesia, Elkan Baggott, belum juga menunjukkan sesuatu yang menggembirakan sebagaimana saat dia masih di Gillingham FC, punya banyak kesempatan bermain dan bahkan beberapa kali mencetak gol.
Dan sejak melanjutkan pinjaman ke Cheltenham Town di League One, Elkan Baggott kembali harus berjuang untuk merebut tempat di tim utama.
Momen pembuka jalan itu datang saat Cheltenham Town bermain melawan Portsmouth di Stadion Fratton Park, Sabtu (18/2) malam WIB lalu, Elkan Baggott dimainkan sejak menit awal. Namun sayangnya Elkan diganti pada menit ke-72 dan Cheltenham Town kalah dengan skor 0-4 atas Barnsley.
Dan sejak itu nama Elkan Baggott tak lagi masuk dalam skuad list. Sejauh ini pemain jangkung itu sudah melewati dua laga berturut-turut.
Saat melawan Plymouth Argyle, pada Rabu (22/2) lalu di babak semifinal Papa John Trophy, nama Elkan Baggott bahkan tidak masuk dalam skuad list.
Dalam laga ini Cheltenham Town kembali menelan kekalahan. Bermain imbang 1-1 di waktu normal Cheltenham Town akhirnya kalah lewat adu penalti.
Terbaru Elkan Baggott juga tidak tampak saat lagi-lagi klubnya kalah dengan skor 0-4 melawan Portsmouth, pada Sabtu (25/2) malam WIB.
? Just the one change to the XI from midweek #ctfc pic.twitter.com/nwivuHmDRp
— Cheltenham Town (@CTFCofficial) February 25, 2023
Berikutnya Cheltenham Town yang sementara menghuni peringkat 19 dari 24 tim akan bertandang ke markas Derby County di Stadion Pride Park, Rabu (1/3) dini hari WIB mendatang.
Semoga dalam laga itu Elkan Baggott dimainkan.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini