Piala AFC U-20 2023
Libero.id - Beda dengan edisi sebelumnya, Piala AFC U-20 2023 hanya akan diwakili dua timnas U-20 dari Asia Tenggara. Indonesia tergabung di Grup A dan Vietnam masuk Grup B. Artinya, potensi dua negara yang berseteru di Piala AFF U-19 2022 berjumpa sangat besar. Dan, inilah syaratnya.
Indonesia U-20 akan bermain melawan Irak U-20, Suriah U-20, dan Uzbekistan U-20. Sedangkan Vietnam U-20 bertemu Australia U-20, Qatar U-20, dan Iran U-20.
Meski sama-sama berada di grup yang berat, peluang lolos ke perempat final, semifinal, maupun final masih ada.
Bahkan, Indonesia dan Vietnam bisa bertemu di babak delapan besar. Syaratnya? Indonesia juara Grup A dan Vietnam runner-up Grup B. Kedua, Indonesia runner-up Grup A dan Vietnam juara Grup B. Indonesia dan Vietnam juga bisa bertemu di final. Syaratnya? Sama-sama jadi juara atau runner-up grup dan menang di perempat final serta semifinal.
Yang menarik, jika Indonesia dan Vietnam bertemu di perempat final, tiket Piala Dunia U-20 2023 berpotensi menjadi milik The Young Golden Star. Bahkan, jika Vietnam dikalahkan Indonesia.
1️⃣ DAY TO GO#AFCU20 begins tomorrow! ?
Which side will you be rooting for? ? pic.twitter.com/Jw6IFt7S21
— #AsianCup2023 (@afcasiancup) February 28, 2023
Kok, bisa? Sebab, Piala Asia U-20 2023 hanya menyumbangkan empat wakil, yaitu empat semifinalis. Indonesia otomatis lolos. Jika timnas U-20 ke semifinal, maka empat tim yang kalah di perempat final akan menggelar pertandingan khusus untuk memastikan satu tiket tersisa.
Jadi, kita nantikan saja akan seperti apa perjalanan skuad asuhan Shin Tae-yong dan Hoang Anh Tuan pada turnamen di Uzbekistan kali ini.
GARUDA MUDA SIAP BERTARUNG!!!?
Nafas baru untuk sepak bola Indonesia yang memberikan harapan baru untuk Indonesia Raya.
Saksikan pertandingan AFC U20 Asian Cup Uzbekistan 2023 Indonesia VS Irak LIVE hanya di @officialrcti.
#AFCU20 #asiancupUzbekistan #AFCU20asiancup pic.twitter.com/EBjINn2peU
— iNews (@OfficialiNewsTV) February 28, 2023
It's U-20 @afcasiancup time!! Watch the Young @Socceroos take on Vietnam, Iran and Qatar, as the stars of tomorrow ply their trade in Uzbekistan!!
Watch Live & Free on 10 Play!! #AFCU20 #AsianCup #Socceroos #YoungSocceroos @teopellizzeri pic.twitter.com/uRb1RJaaHO
— 10 Football (@10FootballAU) February 28, 2023
(mochamad rahmatul haq/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini