Libero.id - Timnas Indonesia U-20 memainkan laga penentuan saat berhadapan dengan tuan rumah Uzbekistan U-20 di Piala AFC U-20 2023. Skuad Garuda Muda harus menang di laga ketiga grup A ini.
Jelas itu merupakan hal yang sulit, bermain di hadapan ribuan suporter Uzbekistan di Stadion Istiqlol, Fergana, Selasa (7/3) malam WIB, Hokky Caraka dan rekan-rekan digempur habis-habisan.
Timnas U-20 bermain dengan disiplin bertahan yang tinggi, dan 90 menit penuh perjuangan itu gawang Daffa Fasya tidak kebobolan memang, dan sayangnya tim besutan Shin Tae-yong juga tak bisa memanfaatkan setiap kesempatan yang ada.
Tak ada peluang yang benar-benar bagus untuk dikonversi menjadi gol.
⏰ FT | ?? Uzbekistan 0️⃣-0️⃣ Indonesia ??
Point shared ?
— #AFCU20 (@afcasiancup) March 7, 2023
⁰Young Garudas held off the hosts' incessant attacks. Indonesia bow out with their heads held high as Uzbekistan progress to the last 8! ?? #AFCU20 | #UZBvIDN pic.twitter.com/yz1yWQC5on
Berdasarkan itu klasmen akhir membuat Uzbekistan mengoleksi 7 poin, Irak 4 poin, diususul Indonesia 4 poin, dan Suriah 1 poin. Skuad Garuda Muda kalah head to head dan selisih gol.
Alhasil tim yang diproyeksikan untuk Piala Dunia U-20 2023 itu harus berangkat pulang lebih awal.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini