Video Assistant Referee
Libero.id - Pelan dan pasti, Erick Thohir mulai berusaha merealisasikan janji kampanye pemilihan Ketua Umum PSSI. Salah satu yang selalu ditunggu dan diingatkan suporter adalah Video Assistant Referee (VAR).
Erick Thohir sedang sibuk-sibuknya berkeliling Indonesia memastikan kesiapan stadion-stadion yang sudah dipilih untuk vanue Piala Dunia U-20 2023. Dari Jakarta, Ketua Umum PSSI itu menyambangi Palembang, Bandung, Solo, Surabaya, dan Gianyar.
Bagi Indonesia, Piala Dunia U-20 2023 adalah kesempatan emas untuk belajar mengelola sepakbola yang baik dan benar dari FIFA. Salah satunya terkait VAR.
VAR penting bagi Erick Thohir karena merupakan janji yang ditagih banyak orang. Bahkan, ketika dia menyebut VAR belum menjadi prioritas, serangan langsung bermunculan.
Kini, Erick Thohir tampaknya berubah pikiran. Saat meninjau kesiapan stadion-stadion Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir tak menutup kemungkinan akanmenggunakan VAR di Liga Indonesia musim depan. Bahkan, dia berencana membeli fasilitas VAR yang dipasang oleh FIFA di enam stadion yang vanue pertandingan.
"FIFA akan memasang VAR di enam stadion. Itu yang kita tunggu-tunggu. Siapa tahu rezeki anak saleh. Kalau VAR sudah terpasang, siapa tahu kita bisa langsung beli. Daripada dicopot, lalu beli lagi, dipasang lagi. Tapi, ya kalau bisa," kata Erick Thohir, dilansir situs resmi PSSI.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir ungkapkan niat untuk memanfaatkan momen pemasangan VAR pada Piala Dunia U-20 Mei mendatang.
Menurutnya, pembelian VAR yang nantinya akan terpasang pada 6 stadion terpilih itu bisa menjadi salah satu strategi untuk PSSI berhemat.
Gimana menurut… https://t.co/KLmpmAdETG pic.twitter.com/ErBGP0mKVZ
— Sport77 Official (@Sport77Official) March 13, 2023
Hanya saja Erick Thohir belum bisa memastikan kapan jadwal pemasangan VAR oleh FIFA. Sebab, perwakilan FIFA baru tiba di Indonesia pada akhir bulan untuk mengecek kesiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 pada 20 Mei 2023-11 Juni 2023.
"Tunggu mereka datang nanti. Kalau ke Bali, FIFA dijadwalkan datang pada 26-27 Maret 2023," ucap Erick Thohir.
Dan terjadi lagi di Liga 1 saat match PSM vs Persis, terlihat Bola sudah melewati garis gawang.
Namun tidak dianggap Gol oleh wasit. Tugas wasit di samping gawang ngapain itu?? pic.twitter.com/KPlQs9dvF3
— FaktaBola (@FaktaSepakbola) March 5, 2023
(mochamad rahmatul haq/anda)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini