Bagaimana Aturannya? Justin Hubner jadi WNI, Tapi Main untuk Timnas Belanda U-20

"Yang penting bukan timnas senior di laga resmi FIFA.."

Analisis | 21 March 2023, 07:05
Bagaimana Aturannya? Justin Hubner jadi WNI, Tapi Main untuk Timnas Belanda U-20

Libero.id - Rumor yang menyatakan Justin Hubner memilih membela timnas Belanda U-20, meski sudah disetujui proses naturalisasinya oleh DPR RI, mendapatkan respons santai PSSI. Lembaga tertinggi sepakbola Indonesia tidak terlalu pusing memikirkan pemain tim junior Wolverhampton Wanderers itu.

Senin (20/3/2023), DPR RI secara resmi menyetujui proses pemberian paspor Garuda kepada tiga pesepakbola muda keturunan Belanda. Mereka adalah Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Persetujuan tersebut terjadi dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Komisi X dan Komisi III DPR RI dengan PSSI dan Kemenpora RI. Dalam kesempatan ini, Ivar Jenner dan Rafael Struick hadir secara virtual. Artinya, kini tinggal ketuk palu di sidang paripurna dan sumpah WNI di Kemenkumham.

Uniknya, dalam acara itu, Justin Hubner tidak menampakkan batang hidungnya. Tampaknya, rumor bahwa sang pemain lebih memilih membela Jong Orange benar adanya.

Lalu, bagaimana tanggapa PSSI? "Sudah, kita tunggu saja. Secara consent legal (hukum) dia sudah setuju (menjadi WNI). Jadi, pegangannya dokumen legal," ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria, kepada wartawan yang menanyakan masalah Justin Hubner.

Kasus ini cukup unik. Pasalnya, Shin Tae-yong mengumumkan Justin Hubner ikut TC jangka panjang ke Korea Selatan untuk Piala Dunia U-20 2023. Tahun lalu, dia juga sempat ikut TC timnas U-20 di Turki dan Spanyol.

Justin Hubner sudah setuju mengikuti proses naturalisasi. Buktinya, berbagai dokumen yang dibutuhkan sudah diberikan.

Namun, saat Indonesia mendapatkan tanda tangan persetujuan Justin Hubner dan keluarga, Asosiasi Sepakbola Belanda (KNVB) bersiap menelikung. Mereka mengajukan panggilan untuk pertandingan uji cona Belanda U-20 melawan Prancis U-20, Sabtu (25/3/2023).

Pertanyaannya, bagaimana aturan FIFA terkait masalah ini? Otoritas sepakbola tertinggi di bumi itu sebenarnya punya aturan yang sangat jelas dan lugas. Aturan ini juga pernah diterapkan ke banyak pesepakbola terkenal dunia.

Dalam regulasi FIFA jelas tertulis pemain tidak bisa pindah asosiasi (negara) jika sudah pernah bermain di pertandingan tim senior resmi. Itu adalah FIFA Matchday seperti pertandingan uji coba internasional atau turnamen resmi level konfederasi seperti Piala Asia, Copa America, Piala Eropa. Atau, Kualifikasi Piala Dunia.

Untuk pemain junior, FIFA juga punya aturan khusus. "Kalau kami bicaranya berdasarkan pasal. Berdasarkan peraturan FIFA tidak ada masalah. Ada di Pasal 9 menyebut bahwa sebelum berusia 20 tahun itu tidak ada masalah," ungkap Ratu Tisha Destria.

(andri ananto/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network