Lagu Resmi Piala Dunia U-20 2023 Dihapus FIFA, Sinyal Pencoretan Semakin Jelas?

"Satu persatu sinyalnya mengarah negatif.."

Viral | 28 March 2023, 23:47
Lagu Resmi Piala Dunia U-20 2023 Dihapus FIFA, Sinyal Pencoretan Semakin Jelas?

Libero.id - Setelah membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023, FIFA melanjutkannya dengan menghapus lagu resmi turnamen ini di akun media sosialnya. Apakah sinyal pencoretan Indonesia sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2023 semakin jelas

Kurang dari dua bulan lagi perhelatan akbar kejuaraan sepakbola junior itu berlangsung di Indonesia. Seperti biasa, lagu teman dirilis penyelanggara. Lagu yang berjudul "Glorious" itu dibawakan grup musik Weird Genius bersama tiga penyanyi muda, Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya.

Sambutan meriah bermunculan ketika lagu itu dikumandangkan. Banyak yang berharapnya menyamai popularitas lagu legendaris di Piala Dunia 2010, Waka Waka: This Time for Africa, yang dibawakan Shakira.

Tapi, sehari setelah lagu itu dirilis, kabar buruk datang. FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023 yang sedianya akan digelar di Bali pada Jumat (31/3/20203). Itu merupakan buntut dari penolakan Gubernur Bali, I Wayan Koster, terhadap kehadiran timnas Israel U-20.

Setelah membatalkan drawing, FIFA melanjutkannya dengan menghapus lagu tema Piala Dunia U-20 2023 dari akun resmi media sosialnya.

Melihat hal ini, seorang personel Weird Genius, Reza Oktovian, mengutarakan kekecewaannya. Pria yang memiliki nama panggung Reza Arap mengunggah emoticon badut sebanyak 66 kali saat me-retweet kabar dihapusnya lagu resmi Piala Dunia U-20 2023 di akun Twitternya, @yourbae.

Lalu, sambil menyindir, Reza Arap membuat tweet lelucon: "Piala Dunia Karambol aja gaes".

Hanya beberapa hari nada penuh semangat berubah jadi nada kekecewaan. "Sebuah kehormatan bagi kami. Tidak sabar menyaksikan turnamen ini di Indonesia. Piala Dunia U-20 akan menghadirkan talenta muda penuh semangat dan lagu kami Glorious sangat cocok dengan energi seperti ini," tulis Weird Genius saat launching.

"Kami ingin fans Tanah Air bisa merasakan antusias dan semangat yang sama dalam lagu ini seperti menyaksikan secara langsung pertandingan para calon legenda masa depan," lanjut pernyataan itu.

Sayang, semuanya kini terancam berantakan. Gara-gara penolakan terhadap kedatangan Israel, Piala Dunia U-20 2023 berpotensi pindah lokasi. Bahkan, sanksi berat menanti sepakbola Indonesia.

(mochamad rahmatul haq/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network