Media Internasional Respons Positif Presiden Jokowi Soal Israel di Piala Dunia U-20 2023

"Sudah seharusnya sepakbola dilepas dari politik."

Viral | 29 March 2023, 23:40
Media Internasional Respons Positif Presiden Jokowi Soal Israel di Piala Dunia U-20 2023

Libero.id - Presiden Joko Widodo sampai harus turun tangan memberikan keterangan resmi kenegaraan secara langsung untuk memberi kejelasan mengenai status penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. Jaminan RI 1 untuk timnas Israel U-20 mendapatkan tanggapan positif media-media internasional.

Polemik penolakan Israel ikut Piala Dunia U-20 mendapatkan tanggap Presiden Jokowi. Orang nomor satu di Indonesia itu memastikan kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 2023 tidak ada kaitanya dengan komitmen Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina.

Presiden Jokowi memberikan garansi bahwa kekhawatiran publik soal Israel U-20 dan sikap Indonesia terhadap Palestina adalah sesuatu yang final. Sebab, Piala Dunia U-20 tidaklah ada hubungannya dengan masalah politik.

"Dengan ini saya jamin partisipasi Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi kebijakan luar negeri kita terhadap Palestina, karena dukungan kita terhadap Palestina selalu kuat dan kokoh," kata Presiden Jokowi dalam pidatonya terkait Piala Dunia U-20 2023.

"Jangan mencampurkan urusan olahraga dan politik," tegas mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Komentar Presiden Jokowi soal jaminan keamanan dan keselamatan timnas Israel U-20 selama Piala Dunia U-20 2023 mendapatkan tanggapan positif. Bukan hanya di dalam negeri, maupun juga luar negeri. Di dalam negeri, banyak penggemar sepakbola yang mengucapkan terima kasih.

Sementara media-media luar negeri menyebut pernyataan Jokowi bisa menyelamatkan sepakbola Indonesia dari hukuman berat FIFA.

"Kedua negara tidak memiliki hubungan diplomatik formal, dan dukungan untuk perjuangan Palestina di negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia itu sangatlah tinggi. Intervensi Joko Widodo datang ketika kekhawatiran tumbuh bahwa Indonesia dapat menghadapi sanksi dan isolasi di panggung sepakbola global jika tidak dapat menjamin partisipasi Israel," tulis Aljazeera.

Selain Aljazeera, media-media Barat seperti Reuters, AFP, hingga Associated Press juga memuji keberanian Presiden Jokowi mengizinkan Israel berpartisipasi dalam turnamen sepakbola junior FIFA. Mereka menyebut ini sebagai langkah yang bagus agar Indonesia terhindar sanksi FIFA.

"Presiden Indonesia menyatakan tidak ada kebijakan luar negeri yang berubah dengan kedatangan Israel di Piala Dunia U-20," tulis Reuters. 

(mochamad rahmatul haq/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network