Ada Apa? Usai Drawing Timnas Wanita Indonesia Mundur dari SEA Games 2023

"Ga bisa dapet medali deh..."

Berita | 06 April 2023, 18:17
Ada Apa? Usai Drawing Timnas Wanita Indonesia Mundur dari SEA Games 2023

Libero.id - Satu kesempatan untuk mendapat medali SEA Games 2023 dipastikan hilang seiring dengan mundurnya Timnas Wanita Indonesia dari cabang olahraga sepak bola putri.

Kepastian itu beredar setelah diadakan drawing grup pada Rabu (5/4) malam WIB. Federasi Sepak Bola Kamboja (FFC) melalui situs resmi mereka menyatakan bahwa Skuad Garuda Pertiwi  mundur.

Dalam drawing tersebut, tim besutan Rudy Eka Priyambada tergabung di Grup A bersama dengan Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Malaysia.

Terkait dengan itu Chef de Mission (CdM) SEA Games 2023, Lexyndo Hakim, memberikan komentarnya.


Menurutnya, Timnas Wanita Indonesia dari awal memang tidak direncanakan untuk bermain di SEA Games 2023.

"Setahu saya memang Timnas Wanita Indonesia tidak mengambil peran di SEA Games. Kalau tim review itu kan dari tim review Kemenpora dan NOC. Kalau dari informasi terakhir memang fokusnya di timnas putra," ungkap Lexyndo.

Shafira Ika Putri dan rekan-rekan tampaknya lebih difokuskan untuk  turnamen yang lebih besar. Meskipun masih harus berjuang lewat babak kualifikasi.

Saat ini, sebanyak 22 punggawa Timnas Wanita Indonesia sudah terbang ke Lebanon  untuk mengikuti Babak Pertama Kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network