Timnas U-22
Libero.id - Panitia pertandingan sepakbola SEA Games 2023 akhirnya merilis jadwal pertandingan timnas U-22 asuhan Indra Sjafri di SEA Games 2023. Akan ada empat pertandingan yang harus dijalani Garuda Muda untuk memastikan satu tempat di semifinal pesta olahraga negara Asia Tenggara.
Untuk turnamen di Kamboja, Indonesia tergabung di Grup A. Di sana ada tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Ini grup yang relatif ringan jika dibandingkan Grup B yang diisi Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Laos.
Meski layak optimistis, timnas U-22 tidak boleh memandang sebelah mata. Pasalnya, sepakbola bukan matematika. Itu membuat peluang tim lainnya untuk lolos ke semifinal SEA Games 2023 cukup besar. Artinya, timnas U-22 harus berjuang sekuat tenaga untuk menang.
Nah, berdasarkan jadwal pertandingan timnas U-22 di SEA Games 2023, Indonesia akan melakoni tiga pertandingan Grup A pada sore hari. Dan, satu hari pada malam. Tim asuhan Indra Sjafri dua kali akan berstatus sebagai tuan rumah sehingga berhak menggunakan jersey merah. Sisanya menjadi tim tamu, termasuk saat melawan Kamboja.
Pada pertandingan pertama Grup A SEA Games 2023, Indonesia akan melawan Filipina, Sabtu (29/4/2023). Kemudian, Myanmar akan jadi pertandingan kedua, Kamis (4/5/2023). Selanjutnya, Timor Leste, Minggu (7/5/2023). Terakhir, Kamboja, Rabu (10/5/2023).
Tim U-22 Indonesia akan menjalani laga persahabatan kontra Lebanon sebagai persiapan jelang gelaran SEA Games 2023.
Semangat persiapkan diri, Garuda Nusantara! ✊??#KitaGaruda pic.twitter.com/AUQDEnqBMm
— PSSI (@PSSI) April 7, 2023
Dengan jadwal seperti ini, kuncinya ada di pertandingan terakhir. Jika mulus melawan Filipina, Myanmar, dan Timor Leste, maka duel menghadapi Kamboja akan menentukan juara Grup A.
Jadwal pertandingan timnas U-22 di SEA Games 2023
29 April 2023: Indonesia vs Filipina, Pukul 16.00 WIB
4 Mei 2023: Indonesia vs Myanmar, Pukul 16.00 WIB
7 Mei 2023: Timor Leste vs Indonesia, Pukul 16.00 WIB
10 Mei 2023: Kamboja vs Indonesia, Pukul 19.00 WIB
Perjuangan Tim U-22 Indonesia pada gelaran SEA Games 2023 akan segera dimulai.
Semangat berjuang, Garuda Nusantara! ???#KitaGaruda pic.twitter.com/nDVCxJWgLo
— PSSI (@PSSI) April 7, 2023
(mochamad rahmatul haq/anda)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini