Momen Gol Perdana Timnas U-22 di SEA Games 2023, Marselino Ferdinan Nih Bos!

"KMSK Deinze bangga melihat ini."

Berita | 30 April 2023, 00:54
Momen Gol Perdana Timnas U-22 di SEA Games 2023, Marselino Ferdinan Nih Bos!

Libero.id - Sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023, Marselino Ferdinan membuat kesan positif di KMSK Deinze. Pemain berusia 18 tahun itu mencetak gol perdananya di kompetisi resmi kasta kedua Liga Belgia saat KMSK Deinze menang dengan skor 3-1 melawan Virton padaSabtu (22/4) lalu.

Marselino Ferdinan meneruskan penampilan gemilangnya di laga pembuka SEA Games 2023, pada Sabtu (29/4) sore WIB.

Turun sejak menit awal pergerakan eks Persebaya Surabaya beberapa kali berhasil diredam oleh Santiago Rublico bek kanan Timnas Filipina U-22 yang saat ini bermain untuk Atletico Madrid U-18.

Namun Marselino Ferdinan tak kehabisan akal, selain mengalirkan bola ke depan, dirinya pandai mencari ruang dan tepat dalam menemukan posisi.

Puncaknya jelang babak pertama berakhir, menerima umpan silang dari Ilham Rio Fahmi dengan jeli dan pas Marselino Ferdinan melakukan sepakan voli, bola meluncur ke pojok kanan gawang dan berhasil menjebol gawang Quincy Kammeraad  yang sebelumnya beberapa kali melakukan saves.

View this post on Instagram

A post shared by PSSI (@pssi)


Itu merupakan gol perdana Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. Untuk Marselino Ferdinan pribadi gol itu merupakan kedua kalinya bersarang ke gawang Quincy Kammeraad. Sebelumnya di Piala AFF 2022 lewat eksekusi penalti.

 
Dalam laga tersebut Timnas Indonesia U-22 menang dengan skor 3-0. Dua gol lainnya dicetak oleh Irfan Jauhari dan Fajar Faturrahman. Dua gol terkahir juga dicetak jelang akhir babak kedua.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network