Libero.id - Untuk keempat kalinya Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Thailand di partai final SEA Games.
Laga sengit Indonesia vs Thailand pertama kali terjadi pada edisi SEA Games 1991 lalu 1997, lama kemudian barulah di tahun 2013.
Dan kini partai final SEA Games 2023 akan kembali mempertemukan dua kekuatan besar sepakbola Asia Tenggara itu.
Sebagai pelatih Indra Sjafri tentu ingin melihat anak asuhnya memenangkan pertandingan untuk kemudian mengangkat medali emas yang terakhir kali diraih 32 tahun lalu.
Jika Marselino Ferdinan dan rekan-rekan mampu mengalahkan tim besutan Issara Sritaro itu berarti rekor head to head di babak final Indonesia vs Thailand akan seri 2-2.
Dan jika itu benar-benar menjadi kenyataan Indra Sjafri punya nazar alias janji yang akan ditunaikannya. Apakah itu?
Juru taktik pelatih asal Sumatra Barat itu mengatakan nazar nya usai laga semifinal melawan Timnas Vietnam U-22, Sabtu (13/5) lalu.
"Jadi nazar itu tidak boleh macam-macam. Kalau timnas juara tentu saya akan bersyukur, dan saya ada niat umroh nanti ke Mekah," ungkapnya.
Timnas Indonesia U-22 menginjakkan kaki di partai final setelah menang 3-2. Tiga gol Skuad Garuda Muda dicetak masing-masing oleh Komang Teguh (10'), Muhammad Ferarri (53'), dan ditutup oleh Muhammad Taufany (90'+5').
Sementara, dua gol Vietnam dilesakkan Nguyen Phu Duc (35'), dan gol bunuh diri dari Bagas Kaffa (78').
Sementara itu Timnas Thailand U-22 mengalahkan Timnas Myanmar U-22 dengan skor 3-0
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini