Laga Indonesia vs Argentina Jadi Momen Lionel Messi Pertegas Keunggulan Atas Cristiano Ronaldo, Kok Bisa?

"Argentina tanpa Messi rasanya bukan Argentina.."

Berita | 23 May 2023, 01:07
Laga Indonesia vs Argentina Jadi Momen Lionel Messi Pertegas Keunggulan Atas Cristiano Ronaldo, Kok Bisa?

Libero.id - Argentina akan menjalani dua laga FIFA Matchday dengan negara Asia. Melawan Timnas Australia dan Timnas Indonesia. Banyak yang berharap Lionel Scaloni membawa serta sang megabintang Lionel Messi.

Jika legenda Barcelona yang saat ini memperkuat Paris Saint-Germain itu tampil dalam dua laga tersebut terutama saat berjumpa Timnas Indonesia, maka peluang La Pulga mempertegas keunggulannya atas sang rival Cristiano Ronaldo terbuka lebar.

Bersama La Albiceleste, Lionel Messi memiliki sederet catatan impresif. Statistiknya sangat mentereng.

Lionel Messi (102) saat ini memang tertinggal dalam jumlah gol internasional dibanding Cristiano Ronaldo (122), namun sejumlah catatan lainnya menunjukkan sebaliknya.

Misalnya saja ketika laga persahabatan internasional, soal gol Lionel Messi memiliki catatan yang lebih banyak. Sejauh ini Lionel Messi mencetak 48 gol dari 53 laga. Sementara Cristiano Ronaldo punya catatan 20 gol dari 52 laga persahabatan internasional.

Statistik  lainnya adalah asisst. Soal memberikan umpan yang berujung gol Lionel Messi jagonya. 53 asisst La Pulga bersama Tim Tango berbanding jauh dengan 33 milik CR7.

Jika Lionel Messi tampil dan bisa mencetak gol ataupun asisst maka itu akan semakin mengukuhkan keunggulannya atas Cristiano Ronaldo.

Mari kita nantikan saja.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network