PSM Makassar
Libero.id - PSM Makassar resmi mengontrak Kike Linares dan Adilson Silva.
Kehadiran Kike Linares dan Adilson Silva mencukupi kuota pemain asing PSM Makassar.
Regulasi terbaru, Liga 1 akan menggunakan enam pemain asing.
Enam pemain asing yaitu 5+1 artinya lima pemain asing bebas dan satu kuota ASEAN.
Kepastian Kike Linares dan Adilson Silva dikontrak diumumkan langsung di akun facebook resmi PSM Makassar, Sabtu (3/6/2023).
"Done Deal. Kike Linares dan Adilson Silva lengkapi amunisi asing Pasukan Ramang untuk hadapi musim 2023 / 24," tulis akun resmi PSM Makassar.
Kike Linares dan PSM Makassar akan berjuang bersama Wiljan Pluim sepanjang musim 2023 / 2024.
Namun bukan hanya Kike Linares dan Adilson Silva dikontrak selama satu musim di PSM Makassar.
Dua pemain asing lainnya yaitu Kenzo Nambu dan Everton Nascimento dikontrak selama satu musim.
Sementara Wiljan Pluim dikontrak hingga 2025 di PSM Makassar.
Berbeda dengan Yuran Fernandes mendapat kontrak selama tiga musim di PSM Makassar.
Artinya, Yuran Fernandes, akan berseragam PSM Makassar hingga 2026.
Hadirnya Kike Linares dan Adilson Silva diharapkan bisa mempertahankan gelar juara PSM Makassar musim 2023 / 2024.
Kike Linares akan ditandemkan dengan Yuran Fernandes mengawal lini belakang PSM Makassar.
Sementara Adilson Silva akan menjadi tandem Everton Nascimento di lini depan PSM Makassar.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini