Dapat Latihan Khusus Sebagai Bek Kanan, Sandy Walsh Diminta Jaga Angel di Maria?

"Di sisi lain Sandy juga menggantikan Asnawi yang kemungkinan absen karena cedera."

Berita | 04 June 2023, 23:00
Dapat Latihan Khusus Sebagai Bek Kanan, Sandy Walsh Diminta Jaga Angel di Maria?

Libero.id - Pemain naturalisasi teranyar Indonesia, Sandy Walsh berlatih khusus untuk posisi bek kanan jelang laga FIFA Matchday Juni 2023.

Demi maksimal saat debut untuk timnas Indonesia, Sandy Walsh terus berlatih sendiri jelang laga FIFA Matchday Juni 2023.

Sudah tak bersama KV Mechelen karena kompetisi telah usai, Sandy melakukan latihah bersama pelatih pribadi di Marbella, Spanyol.

Latihan tersebut tentu dilakukan untuk mempersiapkan fisik sebelum menjalani debut bersama timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan melawan Palestina pada 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya dan melawan Argentina pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

View this post on Instagram

A post shared by PSSI (@pssi)

Sandy sendiri sangat menantikan debutnya berseragam merah-putih.

Khususnya untuk laga lawan Palestina yang digelar di Surabaya, kampung halaman kakek Sandy.

Sandy Walsh memiliki darah Indonesia melalui ibunya yaitu Brigitta Portier.

Ayah Brigitta Porier berasal dari Surabaya dan ibunya berasal dari Malang.

“Saya baru saja mendengar kabar dari PSSI terkait FIFA Matchday Juni di Surabaya," ujar Sandy Walsh dilansir dari kanal Youtube Kehidupan Sandy Walsh.

"Itu merupakan kampung halaman kakek saya.”

“Saya sangat senang mendengarnya. Semangat."

"Sampai jumpa di FIFA Matchday Juni,” tambahnya.

Kini, pada video di channel Youtube pribadinya yang tayang Sabtu (3/6/2023), Sandy Walsh terlihat berlatih khusus untuk posisi bek kanan.

"Sesi individual dengan latihan spesialisasi untuk bek kanan," tulisnya.

Mungkinkah Sandy Walsh memang dipersiapkan debut di timnas Indonesia di posisi bek kanan?

Hal ini semakin menguat karena kondisi Asnawi Mangkualam yang belum diketahui seberapa parah cederanya.

Asnawi Mangkualam tercatat 3 kali mendapat perawatan karena mengalami kram saat bertanding untuk Jeonnam Dragons Vs Ulsan Hyundai di babak 16 besar Piala FA Korea di Stadion Gwangyang, Rabu (24/5/2023).

Pada Sabtu (27/5/2023), Asnawi tidak masuk skuad Jeonnam Dragons saat melawan Cheonam City.

Kemungkinan Asnawi masih mengalami cedera, kini tinggal menunggu keputusan apakah ia masuk skuad pada laga 4 Juni, saat Jeonnam Dragons bertemu Gimcheon Sangmu.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network