5 Pemain Kesayangan Shin tae-yong, Termasuk Pemilik Lemparan ke Dalam Pratama Arhan

"Siapa saja mereka? Inilah faktanya."

Feature | 11 June 2023, 20:14
5 Pemain Kesayangan Shin tae-yong, Termasuk Pemilik Lemparan ke Dalam Pratama Arhan

Libero.id - Tangan dingin Shin Tae-yong kembali dinantikan para pendukung timnas Indonesia saat FIFA Matchday edisi Juni 2023 digelar melawan timnas Palestina dan timnas Argentina. Total, 26 pemain dipanggil dengan 5 di antaranya pemain kesayangan STY. Siapa saja mereka?

Sejak pertama kali melatih timnas Indonesia pada 2029, Shin Tae-yong telah melakukan pemanggilan 70 pemain. Pemain-pemain pilihan Shin Tae-yong datang dari beberapa klub di dalam maupun luar negeri. Ada juga beberapa pemain naturalisasi dari jalur keturunan.

Yang paling baru, pelatih asal Korea Selatan memilih 26 pemain untuk pertandingan uji coba internasional dalam kalender FIFA. Jika dicermati lebih dalam, ada beberapa pemain yang selalu dipanggil Shin Tae-yong, meski beberapa di antaranya dianggap tidak pantas masuk skuad Garuda.

Nah, berikut ini 5 pemain kesayangan Shin Tae-yong di Indonesia.

1. Pratama Arhan

Pratama Arhan sudah dipanggil Shin Tae-yong sejak di timnas U-19 untuk proyeksi Piala Dunia U-20 2021. Kemampuan fullback Tokyo Verdy dalam melakukan lemparan ke dalam menjadi alasan utama Shin Tae-yong. Tak jarang, lemparan ke dalam eks pemain PSIS Semarang itu jadi solusi pemecah kebuntuan.

Faktanya, sejak debut senior pada 25 Mei 2021 melawan Afghanistan di Dubai, Pratama Arhan sudah memainkan 29 pertandingan timnas Indonesia. Dirinya hanya absen 3 kali di era Shin Tae-yong dengan 3 gol dan 8 assist.

2. Asnawi Mangkualam

Asnawi Mangkualam sudah dianggap anak oleh Shin Tae-yong. Buktinya, eks pemain PSM Makassar itu direkomendasikan Shin Tae-yong untuk bermain di Korea Selatan. Hasilnya, anak Bahar Muharam itu tampil solid bersama Ansan Greeners maupun Jeonnam Dragons.

Asnawi Mangkualam sebenarnya sudah menjalani debut senior pada 21 Maret 2017 saat uji coba melawan Myanmar. Tapi, di era Shin Tae-yong, kariernya meroket. Jika ditotal, dirinya sudah punya 29 caps bersama timnas Indonesia. Dia mencetak 1 gol dan berstatus wakil kapten kontingen Garuda.

3. Witan Sulaeman

Witan Sulaeman bukan hanya anak kesayangan Indra Sjafri, melainkan juga Shin Tae-yong. Buktinya, dia kembali dipanggil melawan Palestina dan Argentina, meski tanpa kontribusi gol di SEA Games 2023. Penampilan pemuda asal Palu bersama timnas senior tahun ini juga sangat mengecewakan.

Jika ditotal, Witan Sulaeman sudah memainkan 28 pertandingan dengan 8 gol dan 7 assist sejak sebut senior pada 25 Mei 2021 melawan Afghanistan di Dubai.

4. Rachmat Irianto

Rachmat Irianto selalu dipercaya Shin Tae-yong, meski timnas Indonesia kedatangan pemain-pemain keturunan yang memiliki posisi sama. Keserbagunaan pemain Persib Bandung itulah yang membuat Shin Tae-yong jatuh hati. Rian bisa bermain sebagai bek tengah, gelandang bertahan, hingga full back.

Catatan menunjukkan Rachmat Irianto punya 27 pertandingan senior di era Shin Tae-yong. Dirinya juga sudah mencatatkan 3 gol dan 3 assist.

5. Ricky Kambuaya

Ricky Kambuaya tidak bisa diingkari dalam filosofi permainan Shin Tae-yong. Kemampuan pemuda asal Papua sebagai box-to-box midfielder membuat panggilan timnas sering didapatkan. Pasalnya, posisi gelandang yang umum dimiliki klub-klub Inggris itu sangat langka di Indonesia.

Faktanya, sebelum era Shin Tae-yong, Ricky Kambuaya bukan siapa-siapa. Tapi, sejak pelatih asal Korea Selatan datang, Ricky Kambuaya tidak tergantikan. Sejauh ini, dirinya sudah memainkan 26 pertandingan dengan 5 gol dan 5 assist.

(mochamad rahmatul haq/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network