Libero.id - Timnas Jepang U-17 berhasil menandaskan perlawanan Timnas Korea Selatan U-17 di partai puncak Piala Asia U-17 2023 yang berlangsung di Stadion Pathum Thani, Thailand, Minggu (2/7) malam WIB. Skor akhir laga itu 3-0 untuk Samurai Biru.
Mula-mula laga berlangsung sengit, kedua kesebelasan sama-sama kesulitan mencetak gol. Situasi berubah ketika salah satu pemain dari negara asal Shin Tae-yong diganjar kartu merah jelang akhir babak pertama, tak lama kemudian Gaku Nawata menjaringkan gol pembuka untuk Jepang.
Keunggulan pemain itu dimanfaatkan oleh Jepang. Gaku Nawata berhasil mencetak gol kedua pada menit ke-66. Satu gol lainnya dicetak oleh Yutaka Michiwaki jelang babak kedua berakhir.
Dengan hasil ini tim besutan Yoshiro Moriyama berhak mengangkat trofi juara Piala Asia U-17 2023.
Sekaligus makin mempertegas kedigdayaan Jepang di turnamen ini. Gelar terbaru merupakan keempat kalinya bagi Jepang setelah menjuarai tiga edisi sebelumnya; 1994, 2006, dan 2018.
Keberhasilan Timnas Jepang U-17 menjuarai Piala Asia U-17 2023 otomatis membuat Samurai Biru berada di pot 1 drawing mengantikan Timnas Jerman U-17. Semula Jepang berada di pot 2, kini Jerman lah yang berada di pot 2.
Berikut pembagian final untuk pot drawing Piala Dunia U-17 2023:
Pot 1: Indonesia, Meksiko, Prancis, Brasil, Spanyol, Jepang.
Pot 2: Jerman, Inggris, Korea Selatan, Argentina, Ekuador, Mali.
Pot 3: Selandia Baru, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko, Iran.
Pot 4: Kaledonia Baru, Panama, Venezuela, Burkina Faso, Polandia, Kanada.
Setelah semua turnamen di level konfederasi masing-masing selesai dihelat, agenda berikutnya adalah babak drawing. Sejauh ini belum ada tanggal pasti kapan agenda tersebut akan dihelat. Hanya saja Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut drawing akan berlangsung di Jakarta dan kemungkinan akan digelar pada Agustus mendatang atau 3 bulan sebelum Piala Dunia U-17 dimulai.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini