Kembali Bagikan Momen Indonesia vs Argentina, Jordi Amat: Siapa Lawan Kita Berikutnya?

"Semangat banget nih mas Jordi"

Berita | 19 July 2023, 03:31
Kembali Bagikan Momen Indonesia vs Argentina, Jordi Amat: Siapa Lawan Kita Berikutnya?

Libero.id - Jordi Amat tampak tidak sabar ingin mengenakan lagi jersey Merah Putih dengan lambang Garuda di dada. Pemain keturunan yang sudah dinaturalisasi itu belum lama ini membagikan momen ketika dirinya tampil dalam laga FIFA Matchday 19 Juni lalu antara Indonesia vs Argentina.

Dalam unggahan tersebut kapten Johor Darul Tak'zim itu membagikan kolase foto yang memperlihatkan dirinya berduel dengan pemain-pemain La Albiceleste. Salah satunya Jordi Amat tampak sangat disiplin dalam mengawal Julian Alvarez.

Meskipun kalah dengan skor 0-2 lewat gol Leandro Paredes dan Cristian Romero, penampilan Jordi Amat dan rekan-rekan melawan kesebelasan dengan label juara Piala Dunia 2022 itu patut diacungi jempol.

Bermodalkan mental melawan tim peringkat 1 FIFA itu tak mengherankan kalau Jordi Amat menunggu-nunggu siapa yang akan jadi lawan Skuad Garuda berikutnya.

"Some moments from that night ???? Who will bs our next opponent? I read you," tulis bek berusia 31 tahun itu.


Unggahan itupun dibanjiri ribuan komentar dari netizen Indonesia, termasuk juga dari rekan-rekan Jordi Amat di Timnas Indonesia; Marc Klok, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, dan lainnya.

Lalu, seperti yang dituliskan oleh Jordi Amat siapakah kira-kira yang akan jadi lawan tim besutan Shin Tae-yong di laga FIFA Matchday berikutnya alias pada September mendatang?

PSSI belum memastikan negara mana yang akan dijajal oleh Timnas Indonesia. Yang jelas selain FIFA Matchday Skuad Garuda punya agenda resmi yang juga penting antara lain Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2023.

Semoga saja Jordi Amat selalu dalam keadaan bugar sehingga bisa tampil maksimal ketika memperkuat Timnas Indonesia di berbagai ajang.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network