Carragher Minta Collina Hentikan Lelucon Handball: Ini Aib Sepakbola

"Jose Mourinho langsung masuk kamar ganti meski pertandingan belum selesai setelah timnya mendapat penalti. Ini kata Mourinho."

Berita | 28 September 2020, 06:18
Carragher Minta Collina Hentikan Lelucon Handball: Ini Aib Sepakbola

Libero.id - Penalti kontroversial menit terakhir untuk Newcastle United saat melawan Tottenham Hotspur dikecam mantan pemain Liverpool Jamie Carragher. Dia yang bertindak selaku komentator untuk Sky Sports menganggap keputusan itu benar-benar lelucon.

“(Itu adalah) aib, lelucon mutlak. Fans Newcastle akan sangat senang, saya mengerti itu. Tapi setiap penggemar lain di negara ini akan mengatakan apa yang saya katakan.”

"Ini lelucon. Baik itu Liga Premier, FA, FIFA, [Pierluigi] Collina (ketua komite wasit FIFA). Siapapun yang terlibat dalam hal ini tolong hentikan. Karena Anda merusak sepakbola untuk semua orang. Ini lelucon mutlak,” ujarnya.

Pelatih Spurs Jose Mourinho mengaku tidak mau mengomentari penalti itu. "Saya tidak akan mengomentarinya [handball]. Saya tidak ingin membicarakannya. Jika saya ingin memberikan sejumlah uang, saya akan memberikannya kepada badan amal, saya tidak ingin memberikannya kepada FA jadi saya memilih untuk tidak berkomentar,” ujar Mourinho. Dia merujuk jika berkomentar miring akan mendapat denda.

“Pada babak pertama [Steve] Bruce sangat senang dengan hasil 1-0. Dia tahu sepakbola. Dia tahu bahwa pada babak pertama bisa jadi mereka kebobolan tiga atau empat gol dan mereka mendapatkan poin.”

Newcastle United mencuri satu poin dari kandang Tottenham Hotspur setelah memaksakan hasil imbang 1-1 berkat sebuah eksekusi penalti di menit-menit akhir pertandingan pekan ketiga Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, Minggu.

Tottenham yang tampil dominan memegang keunggulan lewat gol Lucas Moura sejak menit ke-25, tetapi pada injury time Newcastle menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Callum Wilson.

Hasil tersebut membuat Newcastle (4) naik ke urutan kesembilan klasemen, sedangkan Tottenham (4) melorot satu strip ke peringkat ketujuh setelah disalip Leeds United (6) yang menang di laga lebih awal, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Tottenham menggebrak sejak awal laga dan hampir unggul tiga menit setelah sepak mula, tetapi kiper Karl Darlow melakukan dua penyelamatan beruntun atas tendangan bebas Giovani Lo Celso dan sambaran Harry Kane.

Enam menit kemudian, Darlow kembali sigap menghalau sundulan berbahaya Kane menyambut umpan silang Pierre-Emile Hojbjerg. Sayangnya, Darlow tak berkutik ketika Kane mengirim umpan tarik yang diselesaikan Lucas Moura di area tiang jauh untuk membuka keunggulan Tottenham pada menit ke-25.

Tottenham punya banyak kesempatan untuk menggandakan keunggulan mereka, termasuk dua tembakan Son Heung-min yang membentur gawang.

Terlepas dari gol Lucas Moura, Darlow tampil cukup gemilang untuk mencegah gawang Newcastle kebobolan gol lebih banyak ketika menghentikan peluang-peluang dari Kane, Lo Celso dan Erik Lamela.

Dua poin tergelincir dari tangan Tottenham, ketika Eric Dier kedapatan melakukan pelanggaran handball di dalam kotak penalti atas bola sundulan Andy Carroll pada menit ketiga injury time.

Setelah hampir dua menit berkonsultasi dengan VAR, Bankes menghadiahi tendangan penalti untuk Newcastle yang sukses dikonversi Wilson untuk memaksakan hasil imbang 1-1.

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Tottenham Hotspur


  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network