Libero.id - Kubu Barcelona tidak senang dengan wasit Carlos del Cerro Grande setelah dia mengeluarkan kartu merah untuk Clement Lenglet pada laga La Liga melawan Celta Vigo, Jumat dinihari.
Pemain asal Prancis itu mendapat kartu kuning kedua karena meletakkan tangannya di atas Denis Suarez sebelum jeda sehingga Barcelona hanya bermain dengan 10 orang.
Tampak beberapa menit protes oleh para pemain Barcelona di lapangan, termasuk Lionel Messi. Setelah peluit turun minum dibunyikan, Messi dan Pique mengejar wasit di terowongan Stadion Balaidos, dengan pertengkaran yang tertangkap kamera Movistar.
⚽️ Celts Vigo vs Barcelona | Lenglet (RED CARD) 42' pic.twitter.com/7dCiENU36h
— D9INE (@D9INE_ELITE_9) October 1, 2020
Pada pertandingan itu, Ansu Fati melanjutkan penampilan gemilangnya ketika membantu Barcelona mencukur tuan rumah Celta Vigo 3-0 dalam laga pekan keempat Liga Spanyol di Stadion Balaidos, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).
Remaja yang akhir bulan nanti baru genap berusia 18 tahun itu membuka keunggulan Barcelona hanya 11 menit setelah sepak mula memanfaatkan umpan terobosan kiriman Philippe Coutinho.
Fati hampir membantu Barcelona menggandakan keunggulan pada menit ke-38 ketika ia melakukan tusukan dan mengirimkan umpan tarik yang berusaha diselesaikan Lionel Messi, tetapi kali ini kiper Ivan Villar bisa melakukan penyelamatan.
Tiga menit jelang turun minum, Barcelona dipaksa melanjutkan pertandingan dengan 10 pemain setelah Clement Lenglet menerima kartu kuning kedua atas pelanggarannya terhadap Denis Suarez.
Tampil dengan 10 pemain tampak tak begitu berdampak terhadap penampilan Barcelona, yang enam menit memasuki babak kedua berhasil menggandakan keunggulan atas tuan rumah.
Messi berusaha menyudahi kerja sama dengan Coutinho lewat umpan tarik, tetapi bola mengenai badan Lucas Olaza dan memantul ke dalam gawang tuan rumah.
Celta berkesempatan membalas pada menit ke-74 melalui sambaran Miguel Baeza memanfaatkan bola muntah hasil sundulan Nolito yang tak diselamatkan sempurna oleh kiper Neto, tetapi tembakannya dihalau para pemain Barcelona sebelum menghantam mistar gawang.
Dengan 10 pemain, Barcelona mampu menjaga keunggulan mereka hingga waktu normal berakhir. Bahkan pada menit kelima injury time Sergi Roberto melengkapi kemenangan Barcelona jadi 3-0 setelah menyambar bola muntah hasil tembakan Messi.
Kemenangan itu membuat Barcelona kini merangsek naik ke urutan kelima klasemen dengan koleksi enam poin, termasuk melompati Celta (5) yang kini turun ke posisi ke-11, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Pada rangkaian pekan kelima, Barcelona bakal menjamu Sevilla di Camp Nou pada Minggu (4/10) waktu setempat, beberapa jam selepas Celta bertandang ke markas Osasuna.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini