Libero.id - Negara-negara Eropa mendominasi peringkat teratas dunia dalam ranking akumulasi nilai transfer pemain. Datang sebagai pesaing di 10 besar, ada negara-negara Amerika Latin.
Jika melihat dari komposisi pemain dari tiap-tiap negara itu, sebetulnya cukup bisa dimaklumi, karena kebanyakan dari mereka memperkuat klub-klub elit Eropa dan bermain di ajang Liga Champions atau minimal Liga Europa.
Berkenaan dengan itu, di bawah ini 10 tim nasional atau negara paling berharga dihitung dari nilai jual pemain di bursa transfer. Mari kita lihat:
10. Belanda - 555,8 juta euro (9,6 triliun)
Skuad Belanda saat ini dihuni oleh para pemain terbaik. Sebut saja Virgil van Dijk dengan harga jual 80 juta euro, bek milik Liverpool itu dianggap sebagai salah satu pemain terbaik di posisinya.
Van Dijk adalah kapten tim dan pemain termahal untuk timnas Belanda. Selain itu The Oranje memiliki skuad yang relatif muda namun penuh bakat seperti Donny van de Beek, Matthijs de Ligt, Memphis Depay dan Frenkie de Jong. Nama-nama itulah yang menunjang Belanda dalam kategori ini.
9. Argentina | 672,7 juta euro
Tentu saja Argentina dipimpin oleh megabintang mereka, Lionel Messi, andalan Barcelona ini memiliki nilai pasar lebih dari 100 juta euro.
Meski begitu, tim Tango juga memiliki beberapa pemain menjanjikan lainnya seperti striker Inter Milan, Lautaro Martinez, pemain sayap Lucas Ocampos dan bek kiri Nicolas Tagliafico. Atau jangan sesekali melupakan nama veteran seperti Sergio Aguero, yang masih memiliki nilai jual yang lumayan.
8. Portugal | 754,3 juta euro
Jika Argentina punya Messi, maka Portugal punya Cristiano Ronaldo, nilai pasar megabintang Juventus ini juga setara dengan Messi. Selain itu ada 3 pemain beken lainnya, yang masing-masing memiliki nilai pasar 80 juta euro, mereka adalah Bruno Fernandes, Bernardo Silva dan Joao Felix.
7. Italia | 758.5 juta euro
Salah satu pemain termuda namun memiliki nilai jual yang bagus dalam daftar timnas Italia, tak lain adalah Gianluigi Donnarumma, kiper 21 tahun milik AC Milan ini punya nilai jual di atas 50 juta euro.
Nama lain adalah gelandang Marco Verratti, juga kapten tim berusia 36 tahun Giorgio Chiellini. Dengan begitu tim Azzurri memiliki perpaduan yang layak antara pemain muda dan pemain yang berpengalaman.
6. Spanyol | 768,5 juta euro
La Furia Roja dipimpin oleh legenda Real Madrid Sergio Ramos, meski sudah kepala 3, nilai jual bek tengah terbaik dunia ini tetap di angka yang bagus, yakni sekitar 50 juta euro. Sedikit mundur kebelakang, ada duo penjaga gawang yang punya market value di atas 50 juta euro, mereka adalah Kepa dan David De Gea.
Selain itu, anak muda asal akademi Barcelona adalah sensasi tersendiri, dia adalah Ansu Fati, pesepakbola 17 tahun senilai 80 juta euro. Lalu ada Adama Traore, Sergio Busquets, Danni Cabelllos dan nama-nama populer lainnya.
5. Belgia | 773,5 juta euro
Belgia berhasil mencapai perempat final Euro 2016 dan semifinal Piala Dunia FIFA 2018, dan itu membantu mendongkrak peringat mereka. Meski Belgia berada di urutan 1 untuk urusan rangking FIFA, tetapi dalam daftar dan kategori ini, mereka berada di posisi kelima.
Belgia saat ini dihiasi oleh pemain-pemain beken sekaliber Kevin De Bruyne, Romelu Lukaku, Dries Mertens dan Thibaut Courtois, yang secara kolektif mereka disebut sebagai generasi emasnya Belgia. Nama-nama itu seharga 300 juta euro lebih.
4. Brazil | 865,3 juta euro
Brasil, adalah tim tersukses dalam sejarah Piala Dunia dengan lima gelar, mereka menjadi tim tangguh yang terdiri dari pemain-pemain berbakat di berbagai posisi.
Sebutlah seperti Neymar, lalu ada penjaga gawang Liverpool Alisson Becker, gelandang tengah Casemiro, Philippe Coutinho, Fabinho, Marquinhos, nama di barisan depan ada Roberto Firmino juga pemain muda Real Madrid, Rodrygo. Skuad Brazil kini membuat iri sebagian besar tim di seluruh dunia.
3. Jerman | 926,5 juta euro
Juara dunia empat kali Jerman memiliki daftar pemain termahal ketiga. Mereka terdiri dari pemain sayap kanan Bayern Munich Serge Gnabry dengan nilai 90 juta euro lalu diikuti oleh rekan satu klubnya Joshua Kimmich dengan nilai pasar 85 juta euro, juga ada pemain baru Chelsea Kai Havertz dengan harga 80 juta euro.
Selain itu mereka punya Manuel Neuer, yang secara luas dianggap sebagai salah satu penjaga gawang terbaik dunia.
2. Prancis | 1,24 miliar euro (Rp 21,4 triliun)
Juara dunia bertahan Prancis adalah satu dari dua tim internasional yang memiliki nilai skuat melebihi 1 miliar euro. Prancis memiliki kekayaan dan kualitas pemain yang mengangumkan. Mulai dari Hugo Lloris, Dayot Upamecano, Raphael Varane dan Clement Lenglet kemudian ada Lucas Hernandez dan Benjamin Pavard.
Lalu ada kumpulan lini tengah yang gemilang yakni N'Golo Kante, Paul Pogba, Corentin Tolisso, Adrian Rabiot dan Kingsley Coman. Di barisan depan ada Antoine Griezmann, Olivier Giroud, Anthony Martial dan pemain termahal dalam daftar mereka yakni Kylian Mbappe dengan nilai jual 180 juta euro.
1. Inggris | 1,29 miliar euro (Rp 22,3 triliun)
Liga Premier adalah liga sepakbola terkaya dan paling kompetitif di dunia. Siapa sangka pasukan The Three Lions di bawah asuhan Gareth Southgate jadi skuad dengan nilai termahal. Ada 4 pemain dengan nilai pasar lebih dari 100 juta euro. Mulai dari Raheem Sterling dengan 128 juta euro. Harry Kane di atas lebih tinggi yakni 150 juta euro dan Delle Ali dengan nilai pasar 110 juta euro.
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini