Marega Keluar Lapangan Saat Laga Berlangsung, Penyebabnya Bikin Trenyuh

"Sepakbola Portugal harusnya memerah karena malu"

Feature | 17 February 2020, 19:34
Marega Keluar Lapangan Saat Laga Berlangsung, Penyebabnya Bikin Trenyuh

Libero.id - Penyerang FC Porto asal Mali meninggalkan lapangan di tengah-tengah kemenangan Porto melawan Vitoria Guimaraes (17/02/20). Dia mengalami pelecehan (rasisme) dari beberapa supporter Vitoria Guimares.

Pria berusia 28 tahun tersebut meninggalkan lapangan pada menit ke-69 menuju ruang ganti setelah dirinya mencetak gol kemenangan untuk Azuis e brancos. Hal tersebut ia lakukan karena dirinya menerima ujaran rasis dari oknum supporter Vitoria Guimaraes.

Dia mengarahkan jempolnya ke bawah dan juga mengangkat jari tengahnya ke arah kerumunan penonton pada pertandingan dini hari tersebut. Rekan satu tim dan pemain Vitoria Guimaraes mencoba membujuknya untuk tetap bertahan, tetapi ia akhirnya tetap ingin diganti. Dalam instagram pribadinya, Marega membuat postingan yang mengatakan bahwa para pendukung tuan rumah (Vitoria Guimaraes) yang datang menonton ke stadion dan membuat teriakan rasis adalah “idiot”.

"Kami adalah keluarga terlepas dari kebangsaan, warna kulit, warna rambut. Kami adalah manusia, kami pantas dihormati. Apa yang terjadi di sini sangat disayangkan (Rasis). Kami benar-benar marah tentang apa yang terjadi. Saya tahu hasrat yang ada untuk Vitoria dan saya pikir sebagian besar penggemar tidak melihat diri mereka dalam sikap yang sama dari beberapa orang yang telah menghina Moussa sejak pemanasan,” jelas pelatih Porto, Sergio Conceicao.

Dari situ resmi Porto, fcporto.pt, menggambarkan bahwa apa yang terjadi pada dini hari tadi sangat menyedihkan.

“Situasi menyedihkan yang seharusnya membuat klub Guimaraes dan sepakbola Portugal memerah karena malu.”

Rekan satu tim termasuk Marega,seperti Alex Telles, Sergio Oliveira dan Ivan Marcano semua mencoba untuk menghentikan Marega berjalan keluar lapangan dengan menarik baju dan pinggang Marega tetapi ia (Marega) mendorong semua orang ke samping.

Marega sendiri merupakan mantan pemain Vitoria pada musim 2016/2017 dengan status pinjaman, sepenjang musim tersebut ia turun dalam 25 pertandingan bersama Vitoria dan mencetak 15 gol.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network