Thierry Henry. Kredit: instagram.com/impactmontreal
Libero.id - Mungkin setengah musim 2019/20 di bawah nahkoda Mikel Arteta terbilang sukses untuk Arsenal, apalagi pada saat itu, Granit Xhaxa dan kawan-kawan memang butuh suasana baru. Namun usai banyak menebar janji di awal musim ini, manajemen The Gunners tampaknya mulai kehilangan arah di bawah Mikel Arteta dan menggantinya adalah jawaban terbaik yang menjadi salah satu opsi.
Arsenal mengalami hasil buruk, kalah 0-1 dari Burnley, kemudian imbang 1-1 lawan Southampton. Mereka sekarang telah kalah empat dari lima pertandingan terakhir mereka di Liga Premier dan baru saja mencetak dua gol dalam enam pertandingan terakhir.
Sangat jelas bahwa klub sedang dalam kondisi buruk dan ada kemungkinan petinggi Arsenal akan memutuskan untuk mendepak mantan pemain Everton dan Rangers tersebut. Lalu jika pria Spanyol itu memang didepak dari kota London, siapakah manajer yang bisa mengisi kekosongan kursi kepelatihan The Gunners? Berikut 5 manajer yang bisa menggantikan Mikel Arteta di Arsenal:
5.Thierry Henry
Kredensial Thierry Henry sebagai pemain dan legenda klub akan selalu terjaga. Kehadiran pria Prancis itu akan disambut di ruang istirahat Arsenal dalam keadaan normal, tetapi dalam kesulitan yang mereka hadapi saat ini, dan harus diakui bahwa Henry bukanlah pilihan terbaik.
Pemain yang mengemas 123 penampilan untuk Prancis itu belum menemukan banyak kesuksesan dalam karier kepelatihannya sampai sekarang. Setelah cukup sukses sebagai asisten pelatih Belgia, Henry mengalami masa sulit di AS Monaco dan hanya bertahan selama tiga bulan.
Klub memindahkannya dan saat ini menjadi manajer di klub MLS, Montreal Impact. Dampaknya, klub Amerika Serikat itu tidak konsisten di bawah Henry dan meskipun ia bersedia untuk mengambil alih kepemimpinan di Arsenal.
4.Lucien Favre
Lucien Favre baru saja menganggur setelah Borussia Dortmund memecatnya karena performa buruk klub. Segalanya semakin buruk ketika Borussia Dortmund menderita kekalahan 1-5 di tangan klub yang baru dipromosikan, Stuttgart pada hari Sabtu lalu.
Pasukan Favre memulai sebagai penantang gelar tetapi sekarang telah kalah tiga pertandingan kandang berturut-turut dan mendekam di urutan kelima di tabel Bundesliga, enam poin di belakang pemimpin Bundesliga saat ini, Bayer Leverkusen. Favre memimpin Borussia Dortmund dua kali berturut-turut sebagai runner-up Bundesliga. Pria Swiss itu juga memainkan jenis sepak bola yang mungkin akan dipuja oleh para penggemar Arsenal.
Menunjuk manajer yang baru dipecat mungkin bukan solusi yang baik, tetapi ini bisa menjadi pertaruhan yang benar-benar bisa membuahkan hasil bagi The Gunners.
3.Patrick Vieira
Patrick Vieira adalah mantan pemain Arsenal lainnya yang mungkin akan mengisi posisi manajer di Emirates Stadium. Namun, menunjuknya mungkin bukan langkah paling bijak di atas kertas. Seperti Favre, Vieira juga baru-baru ini dipecat dari pekerjaannya. Setelah memimpin tim Ligue 1 Nice finis di urutan ketujuh di musim pertamanya sebagai pelatih dan kemudian finis di urutan kelima di musim keduanya, mantan kapten Arsenal itu dipecat setelah Les Aiglons mengalami lima kekalahan dalam 6 pertandingab terakhir mereka.
Vieira melakukan pekerjaan yang cukup bagus sebelum melatih Nice, dimana bersama New York City FC, ia suskes membuat klub saudara Manchester City itu finis kedua di musim reguler kedua. Vieira adalah sosok yang sangat populer di kalangan basis penggemar Arsenal. Ia adalah bagian dari skuat Invincibles dan telah memenangkan tiga gelar Liga Premier bersama Arsenal. Namun, melihat kegagalanya sebagai manajer, menunjuk Vieira bukanlah pilihan yang bagus.
2.Thomas Tuchel
Terlepas dari semua bakat luar biasa yang dimilikinya, Paris Saint-Germain memulai awal yang buruk di musim ini. Mereka saat ini berada di urutan ketiga di daftar klasemen Ligue 1 dan telah kalah empat kali dari 14 pertandingan yang sudah dimainkan.
Kemampuan Tuchel sebagai pelatih terbukti tetapi di Arsenal, ia tidak akan mendapatkan dukungan finansial yang saat ini ia nikmati di Paris Saint-Germain. Mantan entrenador Die Borussen itu telah memimpin Mbappe dan kawan-kawan meraih dua gelar Ligue 1 berturut-turut dan membimbing mereka ke final Liga Champions musim lalu.
Tuchel belum menguji dirinya di Liga Premier dan ini bisa menjadi peluang besar baginya untuk mencoba sesuatu yang baru. Namun agaknya sulit untuk membawa manajer asal Jerman itu ke London mengingat saat ini PSG suskse mencapai babak 16 besar di ajang Liga Champions, dan jelas Nasser Al-Khelaifi tak ingin melepasnya begitu saja.
1.Massimiliano Allegri
Pelatih Italia itu adalah favorit untuk mengambil alih Arsenal sejauh ini. Mantan manajer AC Milan dan Juventus itu tetap menganggur sejak mengundurkan diri dari peran manajer di pada 2019. Allegri berpisah dengan Juventus dengan caranya sendiri, memenangkan lima Scudetto berturut-turut.
Allegri telah cukup lama menyingkir dari panggung kepelatihan dan tantangan yang ditawarkan oleh manajemen Arsenal saat ini mungkin cukup menggoda baginya untuk kembali ke hal-hal yang berat sekali lagi.
Menurut Calciomercato, kecuali jika Arsenal menunjukkan peningkatan signifikan pada tiga pertandingan berikutnya, Arteta akan diminta hengkang, dan Allegri akan menerima pinangan dari The Gunners untuk memperbaiki keadaan.
17-12-2023 | ||
Arsenal | 2 - 0 | Brighton & Hove Albion |
10-12-2023 | ||
Aston Villa | 1 - 0 | Arsenal |
06-12-2023 | ||
Luton Town | 3 - 4 | Arsenal |
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini