Kredit: instagram.com/m10_official
Libero.id - Mesut Oezil hampir pasti bergabung dengan Fenerbahce. Kepindahan Mesut Ozil ke raksasa Turki Fenerbahce itu rencananya baru akan rampung pada akhir bulan ini. Pekan lalu, tersiar kabar bahwa Arsenal dan pemain asal Jerman itu akhirnya sepakat mengakhiri kontrak dari jadwal enam bulan lebih awal.
Oezil akan bergabung dengan Fenerbahce dalam status free agent dan ia akan menandatangani kontrak selama tiga setengah tahun dengan tim yang bermarkas di Istanbul itu.
Seperti yang diharapkan, kesepakatan itu tidak akan menguntungkan dirinya dari sisi finansial, sejak awal 2018 Arsenal memberi upah rutin bagi Oezil sebesar 350.000 pounds (Rp 6,7 miliar) per minggu.
Kontrak barunya di Fenerbahce akan menghasilkan gaji pokok yang jauh lebih rendah ketimbang saat Oezil di Arsenal.
Faktanya, surat kabar olahraga Spanyol Marca baru-baru ini melaporkan bahwa gaji mingguan baru Oezil di Fenerbahce berada pada kisaran 67.300 pounds (Rp 1,3 miliar) per pekan, selisih sekitar 282.000 poundsterling.
Namun, pemain berusia 32 tahun itu masih memiliki kesempatan untuk meningkatkan keuangannya melalui berbagai bonus.
Jika Fenerbahce memenangkan Super Lig Turki, Oezil akan mendapatkan 445.000 poundsterling. Dan jika lolos ke Liga Champions musim depan, superstar Jerman itu kabarnya bakal mengantongi 222.000 poundsterling
Jumlah yang lumayan bukan? Meski itu masih jauh dari uang yang dia terima di Arsenal.
Penyesalan datang di Akhir
Ada sebuah kesepakatan yang akan disesali oleh klub London utara itu selama bertahun-tahun yang akan datang. Dimana pada tahun 2019 silam, mantan pelatih legendaris Arsenal Arsene Wenger, adalah sosok yang bertanggung jawab saat Oezil menandatangani kontrak baru, dan pemain asal Jerman itu menerima besaran gaji yang sangat-sangat besar.
Tapi Wenger mencoba menjelaskan pemikirannya di balik keputusan tersebut.
"Saya merasa perpanjangan kontrak tidak ada hubungannya secara normal dengan pemilihan tim, ke depan,” kata Wenger, seperti yang dikutip dari The Independent.
“Tapi terkadang ada kasus khusus. Saya berpikir ketika kami merekrut pemain selama lima tahun, kami memiliki pemain yang bagus selama lima tahun.”
"Tapi itu tidak berarti bahwa mereka berlatih, mereka bermain sebaik mungkin. Karena mereka mungkin berada di zona nyaman mereka.”
"Dia memiliki kontrak tetapi masalahnya adalah jika Anda ingin membeli pemain seperti dia (Oezil), Anda harus mengeluarkan 100 juta poundsterling."
"Untuk membeli pemain top, kualitas terbaik, Anda membutuhkan 100 juta poundsterling. Jadi keputusan yang harus Anda buat adalah apakah Anda mengontrak kembali pemain itu dan tidak mengeluarkan biaya apa pun kepada kami, atau apakah kami punya uang untuk membeli pemain baru?" tutup Wenger dengan tanda tanya.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini