Debat Keras Apakah Pelanggaran Fabinho ke Cavani Layak Tendangan Bebas

"Tendangan bebas itu diselesaikan oleh Bruno Fernandes menjadi kemenangan Manchester United atas Liverpool."

Berita | 25 January 2021, 06:10
Debat Keras Apakah Pelanggaran Fabinho ke Cavani Layak Tendangan Bebas

Libero.id - Laga Manchester United melawan Liverpool kembali menyajikan momen kontroversial. Momen itu menimbulkan perselisihan para pakar untuk menilai apakah keputusan wasit tepat atau tidak.

Manchester United mengalahkan Liverpool 3-2 di Piala FA di Old Trafford, dengan gol kemenangan pertandingan datang di 15 menit terakhir melalui tendangan bebas Bruno Fernandes.

Tendangan bebas itu diambil dengan sangat baik. Namun demikian, terjadi perdebata di studio BBC Sport apakah Setan Merah seharusnya mendapatkan tendangan bebas.

Mantan pemain Arsenal Ian Wright menuduh Edinson Cavani memanfaatkan tekanan dari Fabinho untuk mencari kesempatan tendangan bebas. “Asli, itu bukan pelanggaran terhadap Cavani dan bukan tendangan bebas. Asli!” ujar Ian Wright.

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengakui bahwa dia tidak yakin apakah aksi Fabinho yang menjatuhkan Edinson Cavani adalah pelanggaran, dengan mengatakan bahwa dia "tidak melihatnya". Sedangkan Alan Shearer menganggap itu pelanggaran sah oleh pemain Brasil itu.

Apapun perdebatan, tendangan bebas itu berhasil diselesaikan dengan cantik oleh Bruno Fernandes.

Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengungkapkan bahwa Bruno Fernandes menghabiskan hampir 45 menit untuk melatih tendangan bebas dalam sesi latihan terakhir jelang laga putaran keempat Piala FA lawan Liverpool.

"Gol indah dengan tendangan bebas yang bagus," kata Solskjaer mengomentari gol Fernandes.

"Saya rasa kemarin dia menghabiskan hampir 45 menit setelah sesi latihan untuk melatih tendangan bebas, jadi saya yakin dan percaya diri dia akan bisa mencetak gol dari tendangan bebas," kata pelatih asal Norwegia itu.

Fernandes tidak menjadi starting eleven dalam laga kontra Liverpool dan baru turun pada menit ke-67 menggantikan Donny van de Beek.

Mohamed Salah membawa Liverpool memimpin dengan sontekannya melewati atas kepala kiper Dean Henderson pada menit ke-18. Namun, keunggulan itu tak bertahan lama sebab delapan menit kemudian Mason Greenwood mencetak gol untuk menyamakan kedudukan bagi MU.

Tiga menit memasuki babak kedua Rashford membawa MU berbalik memimpin 2-1. Salah kembali menyamakan kedudukan sebelum datang gol penentu oleh Fernandes.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network