Libero.id - Dengan masih belum musnahnya pandemi COVID-19, tentu saja keasyikan dari menonton sebuah pertandingan sepak bola menjadi berkurang. Momen-momen langka serta hal-hal tak terduga menjadi tidak ada, itu semua karena setiap klub sepak bola dilarang untuk menerima penonton dan itu berlaku hampir di seluruh dunia.
Namun kembali pada tahun-tahun sebelum corona hadir di tengah-tengah kita, ada sebuah pemandangan menarik dari Slovakia, dimana tim kecil disana, TJ Tatran Cierny Balog memiliki kereta api di dalam stadion mereka.
Ya sebenarnya kurang tepat bila mengatakan kereta apa itu milik mereka, mungkin lebih tepatnya karena stadion mereka berada di jalur Cierny Hron Railway, jalur yang biasanya dilewati oleh Kereta Api Cierny Hron, sebuah kereta api lokal yang beroperasi dalam kegiatan pembukaan lahan di negara Eropa Tengah tersebut.
Tribun utama mereka dipisahkan dari lapangan oleh jalur Cierny Hron Railway. Dan dari waktu ke waktu, kereta uap kuno akan lewat dalam beberapa menit dan biasanya selalu mendapatkan tepuk tangan dari kerumunan, namun kini sudah tidak pernah lagi karena tidak ada penggemar yang hadir di sana.
Sebuah video dari akun Twitter bernama @The Terrace memperlihatkan bagaimana kereta api kuno tersebut melewati stadion,
Slovakian team Tatran Cierny Balog have an actual railway running alongside their pitch ?? pic.twitter.com/EzzbZN77fy
— The Terrace (@theterracelife) February 13, 2021
Beberapa komentar bermunculan karena postingan unik tersebut. “Luar biasa. Apa yang terjadi jika bola masuk ke kereta ha ha."
Just a reminder that TJ Tatran Čierny Balog in Slovakia have the greatest stadium in the world pic.twitter.com/LjSkY9w2xk
— Game of Throw-ins (@GameofThrowIns) February 1, 2021
"Choo Choo! Sebagai pengguna kereta api, saya perlu mengunjungi tempat ini."
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini