Libero.id - Penggemar Manchester United mengalami situasi unik saat melihat prosesi pergantian pemain pada laga Liga Premier melawan Newcastle United Senin dinihari. Tampak saat itu penjaga gawang cadangan berusia 38 tahun mereka, Lee Grant, yang memegang papan ganti penunjuk nomor punggung pemain.
Ketika pemain seperti Juan Mata dan Shola Shoretire yang berusia 17 tahun keluar dari bangku cadangan dalam kemenangan 3-1 hari Minggu di Old Trafford, Lee Grant yang berusia dua kali Shoretire bertindak sebagai offisial keempat pertandingan.
Dia tak lain adalah Lee Grant: kiper cadangan Man United dan juga pelatih kiper.
Alasan keterlibatan Grant adalah pembatasan seputar pandemi, yang berarti bahwa staf pelatih dari klub boleh memegang papan pengganti digital sendiri (membatasi jumlah orang yang berinteraksi atau menyentuh mereka di pinggir lapangan).
Duncan Ferguson terlihat memegang papan resmi keempat dalam kemenangan 2-0 Everton di Liverpool dan sepertinya tidak ada yang keberatan.
THINGS TO REMEMBER:
Sunday 21st February 2021
Lee Grant holds up the substitution board to allow Shola Shoretire to enter the field at age 17 years & 19 days for his Man Utd debut pic.twitter.com/358sUwVsGo
— New Man Utd News (@NewManUtdNews) February 21, 2021
Dalam pertandingan itu, Manchester United meraih kemenangan 3-1 atas Newcastle United. Setan Merah kini merebut kembali posisi kedua di klasemen sementara Liga Premier.
Posisi tersebut sempat diambil oleh Leicester City, yang menang 2-1 di markas Aston Villa pada laga dimainkan lebih awal. Koleksi poin United dan Leicester sama yakni 40 poin, namun United unggul selisih gol.
Marcus Rashford tampil gemilang untuk membantu timnya mengamankan tiga poin. Ia mencetak gol pemecah kebuntuan pada menit ke-30 dengan menaklukkan Karl Darlow di tiang dekat. Itu merupakan gol ke-18 baginya musim ini.
Allan Saint-Maximin kemudian mengemas gol penyama kedudukan, dengan gol pertamanya sejak kembali dari dua bulan absen akibat gejala COVID-19. Saint-Maximin memaksimalkan kegagalan Harry Maguire dalam menyapu bola.
Pemain sayap Newcastle itu kembali mengancam pada awal babak kedua, namun arah permainan berubah saat Daniel James mengemas gol pada menit ke-57 untuk mengembalikan keunggulan Setan Merah.
Gol James memicu kepercayaan diri para pemain United. Mereka kemudian mendapat hadiah penalti pada menit ke-75 akibat Rashford dilanggar Joe Willock di kotak terlarang. Eksekutor Manchester United Bruno Fernandes tidak menyia-nyiakan peluang untuk mencetak gol dari titik putih. Gol itu pun menjadi gol ke-22 bagi pemain asal Portugal itu musim ini.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini