Kisah Akun yang Diblokir CR7 Gara-Gara Turunkan Harga Transfernya

"Nilai transfer dari megabintang Portugal itu dibikin mengalami penurunan sangat drastis."

Viral | 06 March 2021, 07:35
Kisah Akun yang Diblokir CR7 Gara-Gara Turunkan Harga Transfernya

Libero.id - Situs kenamaan asal Jerman yang didirikan oleh Axel Springer, Transfermarkt dikenal sebagai situs yang sering memberikan penilaian kepada pesepakbola berdasarkan penampilan mereka dan sejumlah faktor lainnya. Dalam beberapa tahun terakhir, nilai transfer dari megabintang Portugal itu mengalami penurunan yang sangat drastis dan sangat jelas bahwa mantan pemain Real Madrid itu tidak senang dengan penilaian situs asal Jerman tersebut.

Pada tahun 2020, pemenang Ballon d'Or lima kali itu telah mencetak 21 gol dalam 21 pertandingan Serie A, termasuk 11 gol berturut-turut. Namun Transfermarkt hanya memberikan harga kepada kapten timnas Selecao itu sebesar 67,5 juta Poundsterling- turun dari 88 juta Poundsterling.

Bahkan itu sangat jauh dari uang yang dikeluarkan oleh Juventus untuk mengontraknya dari Real Madrid pada 2018 lalu, yakni 105 juta Poundsterling.

Itu berarti pasangan dari  Georgina Rodríguez berada di urutan ke-37 dunia dalam daftar pemain termahal di dunia, yang jelas tidak cocok dengan pemain jebolan akademi Sporting Lisbon tersebut.

Akun Twitter bernama @False9Messi, mengambil screenshots dari aktivitas Instagram Transfermarkt di mana mereka mengungkapkan bahwa Ronaldo telah memblokir akun IG Transfermarkt.

Dalam waktu dekat sepertinya bintang Juventus itu tidak akan membuka blokirnya, apalagi dengan postingan terbaru mereka mengenai klasemen pemain termahal di dunia dimana CR 7 berada di urutan ke-63, meskipun telah mencetak 26 gol dalam 29 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Pemain berusia 36 tahun itu dihargai 60 juta Euro, label harga yang sama diberikan kepada Robert Lewandowski, yang memenangkan The Best FIFA Men's Player di depan Ronaldo dan Lionel Messi pada bulan Desember 2020 kemarin.

Rival abadi CR 7, Lionel Messi berada di urutan ke-22 dengan harga 80 juta Euro. Posisi pertama dipegang oleh bintang PSG yang masih berusia 22 tahun dan merupakan bintang sensasional Prancis saat ini,  Kylian Mbappe dengan nilai pasar 180 juta Euro, itu wajar bila melihat penampilannya saat ini.

https://www.transfermarkt.com/spieler-statistik/wertvollstespieler/marktwertetop

Rekannya Neymar mengalami penurunan harga menjadi 128 juta Euro dengan menempati posisi ke-2, sementara bintang Liga Premier, Sadio Mane, Mo Salah, Harry Kane dan Kevin De Bruyne semuanya diberi nilai 120 juta Euro.

Erling Haaland, pria yang diperkirakan akan menyaingi Mbappe untuk penghargaan individu di 10 thaun mendatang, hnaya bernilai 110 juta Euro menurut Transfermarkt - meskipun Borussia Dortmund pasti akan menghargai pemain utama mereka lebih tinggi lagi.

Jadi bagaimana menurut kalian football lovers?

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network