Kisah Mbappe Dulu Dikenal Namanya Mbappe-Lottin, Berharga Hanya Rp 4 Miliar

"Siapa sangka harga pasarnya naik 720 kali lipat dibanding lima tahun lalu."

Berita | 16 March 2021, 09:48
Kisah Mbappe Dulu Dikenal Namanya Mbappe-Lottin, Berharga Hanya Rp 4 Miliar

Libero.id - Lima tahun lalu, dia dipanggil Mbappe-Lottin, pemain yang hanya bernilai 250.000 euro (Rp 4,2 miliar). Namun, Mbappe akhirnya sukses memecahkan rekor yang pernah dicapai Thierry Henry.

Siapapun bisa berkembang dalam sepak bola, bahkan yang dulunya hanya sebatas pemain biasa. Berkat kerja keras dan kedisiplinan yang tinggi, mereka dapat menjadi megabintang. Tanya saja Kylian Mbappe, pemuda Prancis yang sukses mencetak gol profesional pertamanya lima tahun lalu.

Sebagai seorang pemain yang relatif tidak dikenal, banyak anggapan miring tentang Mbappe saat itu. Kini, dirinya menjadi pusat perebutan tim-tim raksasa Eropa walau nilai transfer Mbappe sangat tinggi di dunia sepak bola.

Jika kita kembali mundur beberapa tahun ke belakang, kita belum terlalu mengenal Mbappe yang populer. Saat itu dia bukan Mbappe yang kita kenal sekarang, saat itu dia masih menggunakan nama Kylian Mbappe Lottin, sebuah nama yang menggabungkan kedua nama keluarganya.

Pada 20 Februari 2016, dia menggantikan seniornya saat AS Monaco melawan Troyes dengan menyisakan waktu seperempat jam sebelum berakhirnya pertandingan saat itu. Pada momen tersebut, Mbappe membukukan penampilan kelima di usia 17 tahun dan 62 hari.

Tendangan kaki kirinya di waktu tambahan akhirnya membawa Monaco menang 3-1. Capaian itu membuatnya menjadi pencetak gol termuda Monaco di Ligue 1, di atas pemegang rekor sebelumnya Thierry Henry.

Pada saat itu, situs Transfermarkt menyebutkan nilai pasar pemain muda Prancis itu hanya 250.000 euro.

Lima tahun kemudian, Mbappe sukses mengkoleksi 96 gol di liga. Torehan itu tentu saja melalui gol Henry. Mereka kini menilai Mbappe memiliki harga transfer sebesar 180 juta euro (Rp 3,09 triliun), jauh di atas pemain lain di seluruh planet ini.

Mbappe akhirnya bergabung bersama PSG sebagai pemain pinjaman Monaco pada 2017. Performanya kian menanjak, di mana pemuda berusia 22 tahun itu mencetak 18 gol dari 23 penampilan di liga. Dia total menjaringkan 26 gol dari 33 penampilan di semua ajang musim ini.

Sementara capaian terbaik Mbappe musim ini saat mencetak hattrick kepada Barcelona pada leg pertama 16 besar Liga Champions, Februari 2021. Pada pertandingan yang digelar di Camp Nou itu, Mbappe memborong tiga gol untuk membawa PSG menang 4-1 atas tuan rumah Barcelona.

Karena itu, Mbappe sangat pantas menjadi sosok pesepak bola kelas elite merujuk pencapaiannya yang begitu gemilang. Tidak heran jika dia menjadi pemain termahal sejagad raya saat ini.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network