Libero.id - Striker Glasgow Rangers, Kemar Roofe, langsung mendapat kartu merah setelah melakukan tendangan liar. Pemain berusia 28 tahun itu membuat kiper Slavia Prague, Ondrej Kolar, sampai berdarah-darah.
Fakta itu membuat jawara Skotlandia itu harus tersisih dari Liga Europa, terlebih pasukan Steven Gerard tinggal sembilan orang pada akhir pertandingan di Ibrox, Jumat (19/3/2021) dinihari WIB.
Tapi, dari dua pemain Rangers yang harus meninggalkan lapangan, kartu merah pertama Roofe paling mengejutkan. Pemain asal Inggris itu baru masuk dari bangku cadangan enam menit sebelum kembali ke luar lapangan.
Roofe terpaksa dikeluarkan setelah kakinya telak mengenai wajah Kolar, kiper utama Slavia yang hendak mengklaim serangan Rangers. Insiden ini yang membuat wasit langsung memberikan kartu merah.
Jika dilihat melalui rekaman video, Roofe sepertinya tak bisa disalahkan atas kejadian itu sepenuhnya. Mata dia tertuju kepada bola hasil umpan lambung pemain Rangers lainnya. Roofe kemudian mengangkat kaki, tapi tak disadari Kolar sudah berada di depannya.
Bloody Hell!!! Red card challenge from Roofe, as if the commentators have been debating it ? pic.twitter.com/Cl2jKvq8pq
— James Parnell (@LFCjparny) March 18, 2021
Tapi, jelas seorang pemain harus bertanggung jawab di mana sepatunya mendarat - dan ini sangat berbahaya, karena menyebabkan Kolar berdarah di bagian kepala.
Permainan Rangers makin kacau setelah Leon Balogun mendapat akumulasi kartu kuning. Kehilangan dua pemain itu membuat Nicolae Stanciu memberi Slavia keunggulan 2-0 pada malam itu. Slavia unggul agregat 3-1 sekaligus memastikan tempat di perempat final.
Pelatih Rangers, Steven Gerrard, tak dapat berkomentar banyak mengenai dua kartu merah yang diterima anak didiknya. Legenda Liverpool itu menyebut timnya sudah kehilangan arah di laga tersebut.
Walau begitu, Gerrard mengapresiasi daya juang timnya dalam mengejar ketertinggalan. "Itu mencerminkan semangat kami sangat tinggi untuk menggapai hasil terbaik," tuturnya.
02-11-2022 | ||
Rangers | 1 - 3 | A Ajax |
27-10-2022 | ||
SSC Napoli | 3 - 0 | Rangers |
13-10-2022 | ||
Rangers | 1 - 7 | Liverpool |
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini