Momen Totalitas Rooney Saat Drop Ball, Untung Nggak Kartu Merah

"Bukannya bola yang disikat Rooney, tapi...."

Feature | 16 April 2021, 16:11
Momen Totalitas Rooney Saat Drop Ball, Untung Nggak Kartu Merah

Libero.id - Wayne Rooney, tanpa diragukan lagi, adalah salah satu pemain terhebat dalam sejarah Manchester United. Pada tahun 2004 dia tiba dari Everton dengan ongkos belanja senilai 25.6 juta pounds. Kelak Rooney akan menjalani masa 13 tahun lamanya dan sukses di klub itu.

Dia bermain 559 kali untuk Manchester United dan mencetak 253 gol, jumlah itu menjadikannya sebagai pencetak gol terbanyak untuk klub . Rooney juga membantu United meraih 16 trofi utama - termasuk lima gelar Liga Premier.

Salah satu atribut terbesar yang dimiliki Rooney adalah dia memiliki keinginan kuat untuk selalu menang. Namun, keinginan luar biasa untuk muncul sebagai pemenang itu ada kalanya diterjemahkan jadi sesuatu yang tak perlu. Rooney kerap kehilangan kesabaran dalam banyak kesempatan.

Bayangkan saja, selama kariernya laki-laki di United asal Inggris itu menerima 101 kartu kuning dan tiga kartu merah.

Dan satu rekaman telah muncul kembali di media sosial yang menunjukkan gelagat emosional Rooney. Namun dalam rekaman ini Rooney beruntung sebab tidak menambah koleksi kartu merah nya.

Momen itu terjadi ketika United menjamu Hull dalam pertandingan lanjutan Liga Premier pada November 2008.

Setan Merah waktu itu sudah memimpin 4-1, dan jelas terbaca m mereka akan melaju menuju kemenangan. Namun, Hull mencetak dua gol balasan hanya dalam waktu 13 menit dan ini membuat laga jadi semakin dramatis.

Rooney melewatkan kesempatan untuk mencetak gol kelima timnya, dan itu hanya membuatnya semakin kesal.

Maka, striker kelahiran Croxteth itu memutuskan untuk melampiaskan amarahnya itu kepada lawan-lawannya dalam situasi drop ball.

Ketika bola digulirkan oleh wasit, Rooney menghasilkan dua tendangan yang mengerikan, yang pertama pada George Boateng dan yang kedua pada Andy Dawson dan itu terjadi dalam hitungan detik.

Hebatnya, Rooney lolos dari kartu merah, wasit Mike Dean percaya tindakannya hanya pantas diganjar kartu kuning.

Luar biasa. Bayangkan jika dia melakukan cara brutal itu di masa sekarang?! Rooney mungkin akan diberi larangan sebulan bermain.

Penghargaan penuh juga untuk Boateng dan Dawson, yang tidak menggeliat di lantai seperti yang dilakukan kebanyakan pemain sekarang. Boateng berbicara tentang insiden itu dalam wawancara pasca pertandingan,

“Wasit tidak tahu siapa yang seharusnya memiliki bola, jadi saya berkata untuk memberikannya kepada United agar mengembalikannya kepada kiper kami. Tapi Rooney tidak menginginkan itu. Dia ingin mendapatkan bola secara normal. Saya berkata: 'Baiklah, mari kita lakukan'," kata Boateng, seperti yang dikutip Daily Mail.

“Dia pemain temperamental yang bermain dengan hati. Wayne adalah pemain yang luar biasa tetapi dia menjadi frustrasi ketika segalanya tidak berjalan dengan baik. Anda tidak bisa mengeluarkan sifat itu dari dia. Itu bagian dari apa yang membuatnya begitu bertekad untuk menang. Dia punya semangat," tutupnya.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network