Data, Fakta, Jadwal, Tuan Rumah Euro 2020

"Grup F menjadi grup neraka karena ada Jerman, Prancis, Portugal, Hongaria. Tengok jadwal Waktu Indonesia Barat-nya."

Feature | 21 April 2021, 20:30
Data, Fakta, Jadwal, Tuan Rumah Euro 2020

Libero.id - Ajang Piala Eropa 2020 atau Euro 2020 seharusnya digelar pada tahun lalu, namun harus ditunda terlebih dahulu karena pandemi COVID-19, membuat banyak negara di seluruh benua membatasi pergerakan yang ada.

UEFA telah menjadwalkan bahwa turnamen akan berlangsung setelah musim 2020/21 berakhir, dan pertandingan akan digelar secara tertutup. Adapun Inggris dan beberapa negara lain di eropa akan menjadi host dari ajang 4 tahunan tersebut.

Di ajang paling bergengsi di benua biru tersebut, semua tim besar seperti Spanyol, Jerman, Italia, dan Belanda akan ambil bagian dan pecinta sepak bola akan disuguhkan penampilan yang apik dari beberapa bintang sepak bola paling ikonik yang akan saling beradu skill.

Karena Euro 2020 tinggal 2 bulan lagi, maka tidak ada salahnya bila kita melihat beberapa informasi penting terkait dengan ajang Piala Eropa 2020 seperti yang dilansir dari givemesport, berikut ulasannya;

Kabar terbaru

Trafalgar Square London siap menjadi tempat untuk para fans sepak bola Eropa menyaksikan ajang Piala Eropa 2020, dimana tempat bersantai masyarakat London itu mampu menampung setidaknya 12.500 penggemar. Inggris sendiri memang menjadi salah satu dari 12 kota tuan rumah Euro 2020 (13/04/21)

Para pundit Sky Sports akan menjadi pengisi acara di  Independent Television, yang memang mendapatkan hak siar Piala Eropa  2020, dimana dalam laga kedua fase grup D,  timnas Inggris akan menghadapi Skotlandia. (13/04/21)

Grup
Grup A:
Italia, Swiss, Turki, Wales
Grup B: Belgia, Rusia, Denmark, Finlandia
Grup C: Ukraina, Belanda, Austria, Makedonia Utara

Grup D: Inggris, Kroasia, Republik Ceko, Skotlandia
Grup E: Spanyol, Polandia, Swedia, Slovakia
Grup F: Jerman, Prancis, Portugal, Hongaria

Jadwal pertandingan
Berdasarkan waktu Inggris, maka jadwal pertandingan di bawah ini akan menyesuaikan dengan waktu disana dan untuk di Indonesia, anda hanya perlu menambahkan 6 jam saja.

Jumat 11 Juni
Grup A:
Turki vs Italia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (di gelar di kota Roma)

Sabtu 12 Juni
Grup A:
Wales vs Swiss, 14.00/20.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota Baku)
Grup B: Denmark vs Finlandia pukul, 17.00/23.00 WIB (Indonesia ) (di gelar di kota Kopenhagen)
Grup B: Belgia vs Rusia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (di gelar di kota St Petersburg)

Minggu 13 Juni
Grup D:
Inggris vs Kroasia, 14.00/20.00 WIB (Indonesia) (di gelar di kota London)
Grup C: Austria vs Makedonia Utara, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Bucharest)
Grup C: Belanda vs Ukraina, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (di gelar di kota Amsterdam)

Senin 14 Juni
Grup D:
Skotlandia vs Republik Ceko, 14.00/20.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Glasgow)
Grup E: Polandia vs Slowakia, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Dublin)
Grup E: Spanyol vs Swedia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Bilbao)

Selasa 15 Juni
Grup F:
Hungaria vs Portugal, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Budapest)
Grup F: Prancis vs Jerman, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Munich)

Rabu 16 Juni
Grup B:
Finlandia vs Rusia, 14.00/20.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota St Petersburg)
Grup A: Turki vs Wales, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Baku)
Grup A: Italia vs Swiss, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Roma)

Kamis 17 Juni
Grup C:
Ukraina vs Makedonia Utara, 14.00/20.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota Bucharest)
Grup B: Denmark vs Belgia, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (di gelar di kota Kopenhagen)
Grup C: Belanda vs Austria, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Amsterdam)

Jumat 18 Juni
Grup E:
Swedia vs Slovakia, 14.00/20.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Dublin)
Grup D: Kroasia vs Republik Ceko, 17.00/23.00 WIB (indonesia) (di gelar di kotaGlasgow)
Grup D: Inggris vs Skotlandia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota London)

Sabtu 19 Juni
Grup F:
Hungaria vs Prancis, 14.00/20.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Budapest)
Grup F: Portugal vs Jerman, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digealr di kota Munich)
Grup E: Spanyol vs Polandia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Bilbao)

Minggu 20 Juni
Grup A:
Italia vs Wales, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Roma)
Grup A: Swiss vs Turki, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Baku)

Senin 21 Juni
Grup C:
Makedonia Utara vs Belanda, 17.00/23.00 WIB (indonesia)  (digelar di kota Amsterdam)
Grup C: Ukraina vs Austria, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Bucharest )
Grup B: Rusia vs Denmark, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Kopenhagen)
Grup B: Finlandia vs Belgia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota St Petersburg)

Selasa 22 Juni
Grup D:
Republik Ceko vs Inggris, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota London)
Grup D: Kroasia vs Skotlandia, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (di gelar di kota Glasgow)

Rabu 23 Juni
Grup E:
Slowakia vs Spanyol, 17.00/23.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota Bilbao)
Grup E: Swedia vs Polandia, 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Dublin)
Grup F: Jerman vs Hongaria, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Munich)
Grup F: Portugal vs Prancis, 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Budapest)

Babak 16 besar
Dua tim teratas dari setiap grup akan maju ke babak 16 besar, dengan tim urutan ketiga terbaik juga akan maju ke babak selanjutnya.
Catatan: 1A, 2A, 2B, 2C dan seterusnya adalah peringkat dari masing-masing grup

Sabtu 26 Juni
2A vs 2B - 17.00/23.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota Amsterdam)
1A vs 2C - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota London)

Minggu 27 Juni
1C vs 3D / E / F - 17.00/23.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota Budapest)
1A vs 2C - 20.00/02.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota London)

Senin 28 Juni
2D vs 2E - 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Kopenhagen)
1F vs 3A / B / C / D - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Glasgow)

Selasa 29 Juni
1D vs 2F - 17.00/23.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Dublin)
1E vs 3A / B / C / D - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Glasgow)

Perempat final
Jumat 2 Juli
QF1: Pemenang 6 vs Pemenang 5 - 17.00/23.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota St Petersburg)
QF2: Pemenang 4 vs Pemenang 2 - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Munich)

Sabtu 3 Juli
QF3: Pemenang 3 vs Pemenang 1 - 17.00/23.00 WIB (indonesia)  (digelar di kota Baku)
QF4: Pemenang 8 vs Pemenang 7 - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota Roma)

Semi final
Selasa 6 Juli

SF1: Pemenang QF2 vs Pemenang QF1 - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota London)
Rabu 7 Juli
SF2: Pemenang QF4 vs Pemenang QF3 - 20.00/02.00 WIB (Indonesia)  (digelar di kota London)

Final
Minggu 11 Juli

Pemenang SF1 vs Pemenang SF2 - 20.00/02.00 WIB (Indonesia) (digelar di kota London)

Tanggal
Euro 2020 akan dimulai pada 11 Juni 2021 di Roma dan berakhir pada 11 Juli 2021 di London, dengan turnamen tersebut akan dipentaskan di 12 kota tuan rumah yang ditunjuk di seluruh Eropa.

Tiket
Tiket untuk menonton turnamen akan tersedia disitus resmi UEFA, https://www.uefa.com/

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network