Son Heung-min. Kredit: instagram.com/spursofficial
Libero.id - Setiap pesepakbola pasti memiliki keunggulan di masing-masing bagian tubuhnya, salah satunya adalah kaki. Entah digunakan untuk mencetak gol ataupun memberikan umpan, pesepakbola pada umumnya memiliki kaki yang dominan, kanan atau pun kiri. Namun pada beberapa kesempatan, sulit untuk mengetahui sisi 'dominan' seorang pemain, karena mereka tampaknya sama-sama bagus dalam menggunak kedua kakinya.
Ronaldinho dan Maldini adalah pemain yang secara luas dikenal sebagai pemain dengan dua kaki terbaik dalam sejarah sepak bola. Lalu muncul sebuah pertanyaan, siapakah pesepakbola dengan dua kaki terbaik saat ini ? dilansir dari sportskeeda, berikut 5 pemain yang hebat dalam menggunakan kedua kakinya;
5. Mason Greenwood | Manchester United
Pemain bernomor punggung 11 di Old Trafford itu adalah salah satu penyerang terbaik United saat ini, dimana teknik tembakan yang ia lakukan mirip dengan mantan pemain depan Setan Merah, Robin van Persie.
Sejak debutnya di musim 2018/19, Greenwood telah berkembang menjadi pemain hebat di tanah Inggris. Debutnya di tim utama terjadi hanya setahun setelah musim pertamanya bersama U-18 - finis sebagai pencetak gol terbanyak (17) di divisi PL North 2017/18. Pemuda kelahiran tahun 2001 itu adalah pemain junior United pertama yang dimaksuk ke tim senior pada masa kepelatihan Jose Mourinho di tahun 2018 dan ia melakukan debut kompetitifnya dalam pertandingan Liga Champions melawan PSG.
Kemampuan Greenwood untuk menembak dengan kedua kakinya memungkinkannya untuk beroperasi di hampir semua posisi di lini depan. Greenwood terlibat dalam 36 gol (26 gol, sepuluh assist) dalam 97 penampilan. Greenwood bisa dibilang pemain dua kaki terbaik Manchester United, yap ia mampu membuat tendangan dengan kaki kirinya saat berada di sayap kanan pun di posisi sebaliknya, ia juga bisa bermian secara melebar dan menembak dari sisi kanan gawang.
Mason Greenwood is a two footed wizard ?? #MUFC pic.twitter.com/wO8i8gygfB
— Manchester United (@ManUtds_News) September 26, 2019
4. Ousmane Dembele | FC Barcelona
Ousmane Dembele adalah salah satu pemain muda yang digadang-gadang akan menjadi bintang lapangan hijau di masa depan - juga dikenal dengan pemain yang ahli dalam menggunakan kedua kakinya.
Pemuda Prancis pindah ke Camp Nou setelah menghabiskan hanya satu musim di Borussia Dortmund. Dembele tiba di Dortmund dari Nice dengan nilai transfer 13,5 juta Poundsterling pada tahun 2016 dan dipinang oleh Blaugrana dengan biaya sebesar 121,5 juta Poundsterling yang menjadikannya sebagai salah satu pemuda termahal di sepak bola.
Meskipun Ousmane Dembele telah mengalami masa-masa sulit di Catalonia, ia tetap menjadi salah satu operator paling terampil di Barcelona, berkat teknik solidnya dengan kedua kakinya. Saat mencetak 22 gol pertamanya untuk Barcelona, Ousmane Dembele telah mencetak 12 gol dengan kaki kiri dan sepuluh dengan kaki kanan. Itu adalah sesuatu yang langka, bahkan di antara pemain top dunia.
Dembélé has 14 right-footed goals and 14 right-footed assists in league football.
Dembélé has 14 left-footed goals and 14 left-footed assists in league football.
Dembélé doesn’t have a strong and a weak foot, he has two strong feet. pic.twitter.com/8qhn9GOL3f
— total Barça (@totalBarca) April 21, 2019
3. Cristiano Ronaldo | Juventus
Salah satu pemain terhebat yang pernah ada, Cristiano Ronaldo telah mencetak banyak gol dengan kaki kirinya yang memang bukan bagian tubuh yang sering ia gunakan dalam melakukan tembakan dan pemain jebolan akademi Sporting CP iti memang lebih sering menggunakan kaki kananya. 700 gol dalam karir profesionalnya terdiri dari 442 gol dengan kaki kanan yang lebih kuat dan 129 dari kaki kirinya. Meskipun Ronaldo dapat melakukan tembakan ke gawang atau mengoper dengan kedua kakinya, ia lebih memilih kaki kanan dominannya dan memiliki salah satu lompatan tertinggi dalam sepak bola, sebanding dengan pemain bola basket.
Pemain berusia 36 tahun itu telah mencetak 127 gol sundulan juga. Ronaldo telah melanjutkan performa mencetak golnya, meskipun Juventus hampir dipastikan kehilangan gelar Serie A kesembilan mereka musim ini. Kapten timnas Portugal itu saat ini memimpin daftar pencetak gol Serie A dengan 25 gol. Ia juga baru-baru ini menjadi pemain pertama yang mencetak lebih dari 50 gol di tiga dari lima liga top Eropa (Liga Premier, La Liga, Serie A).
A free-kick and right-footed dipping shot from the left into the top corner to score his 100th and 101st international goals for Portugal.
35 years of age. Vintage Cristiano Ronaldo rolling back the years tonight with his two goals ??? pic.twitter.com/5nNZUE56of
— UnitedReds (@UnitedRedscom) September 8, 2020
2. Ivan Perisic | Inter Milan
Dalam beberapa musim terakhir, pria Kroasia telah menjadi salah satu winger paling konsisten di benua biru. Gaya bermainnya mengingatkan kita pada pemain sayap tradisional.
Perisic dikenal karena pergerakannya di sayap, melepaskan umpan silang dari kedua kakinya. Mantan pemain Wolfsburg ini juga memiliki kecepatan tinggi dan merupakan salah satu sayap paling kreatif dalam permainan sepak bola. Finalis Piala Dunia FIFA 2018 juga memainkan peran penting dalam perjalanan ajaib Kroasia ke final, mencatat akurasi umpan jauh yang mengesankan sebesar 45,5%, sambil mengirimkan umpan silang dari kedua kaki. Perisic adalah salah satu pemain dengan dua kaki terbaik saat mengoper, hanya membutuhkan sedikit sentuhan sebelum melakukan operan pada kedua kakinya.
? | MILESTONE#Perisic is making his 2⃣0⃣0⃣th Inter appearance in all competitions this evening!
Congrats, Ivan! ???#SpeziaInter #FORZAINTER ⚫️? pic.twitter.com/2gAEfwZkcm
— Inter (@Inter_en) April 21, 2021
Jose Mourinho adalah penggemar berat pemain berusia 32 tahun itu dan ingin membawanya ke Old Trafford, namun hingga manajer Portugal itu dipecat, keinginan tersebut tidak pernah terealisasikan.
1. Son Heung-min | Tottenham Hotspur
Salah satu penyerang sekaligus sayap paling mematikan di sepak bola Eropa, terkhususnya di Liga Premier. Son bisa dianggap sebagai pemain dengan dua kaki terbaik dalam dunia sepak bola saat ini.
Pria Korea Selatan itu terbukti menjadi pendamping yang sempurna bagi Harry Kane dan telah terlibat dalam 42% gol Tottenham Hotspur musim ini. Son berbahaya di kedua sayap dan bahkan saat berada di tengah. Jika Greenwood dan Dembele secara alami hebat dalam menggunakan dua kaki, maka Son & Ronaldo adalah pemain yang sangat bekerja keras untuk melatih kaki mereka yang lebih lemah. Mantan pemain Hamburger SV itu dilatih oleh ayahnya sampai usia 14 tahun dan sangat menekan latihan pada kaki kirinya.
Dari 67 gol Liga Premier yang ia cetak untuk The Lilywhite, pemain berusia 28 tahun itu telah mencetak 37 gol dengan kaki kanan dan 26 dengan kaki kirinya. Demikian pula, selama bertugas di Bayer Leverkusen, Son mencetak 13 gol dengan kaki kanannya dan 12 gol dari kaki kirinya yang 'lebih lemah'.
Premier League players assessed on their finishing on their strong and week feet (Son the most two footed)
Top right = above average with both
— Omar (@topimpacat) August 11, 2020
Bottom left = below par with both
Colour = overall performance pic.twitter.com/R8PTLZgGaX
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini