Ricardo Kaka. Kredit: instagram.com/kaka
Libero.id - Kaka memiliki karier yang luar biasa. Legenda Brasil memenangkan hampir semua yang bisa dimenangkan selama kariernya sebagai pemain.
Saat usianya masih 20 tahun, Kaka adalah bagian dari tim Brasil yang memenangkan Piala Dunia 2002. Dia kemudian menjadi salah satu bintang terbesar saat memperkuat AC Milan.
Yang paling masyhur tentu ketika Kaka tampil luar biasa saat Milan mengalahkan Liverpool 2-1 untuk mengangkat trofi Liga Champions pada 2007. Pengaruhnya pada tahun yang sama akan membuatnya dinobatkan sebagai pemenang Ballon d'Or.
Dengan capaian itu, Kaka menjadi pemain ke-8 yang berhasil menjuarai Liga Champions, Ballon d'Or, dan Piala Dunia. Dan sampai sekarang, belum ada pemain yang melakukan hal serupa.
Jadi mari kita lihat 8 pemain termasuk Kaka yang telah memenangkan tiga penghargaan atau capaian paling bergengsi sebagai pemain. Daftarnya ada di bawah ini :
1. Sir Bobby Charlton
Piala Dunia: 1966
Ballon d'Or: 1966
Liga Champions: 1968
Charlton bisa dibilang pemain terbaik Inggris yang pernah memenangkan Piala Dunia dan Ballon d'Or pada tahun 1966. Dan dia membawa Manchester United meraih gelar Liga Champions dua tahun kemudian.
2. Gerd Muller
Piala Dunia: 1974
Ballon d'Or: 1970
Liga Champions: 1974, 1975, 1976
Muller memenangkan Ballon d'Or pertamanya setelah mencetak 10 gol untuk Jerman Barat di Piala Dunia 1970. Meski tidak menang pada kesempatan itu, empat golnya akan membantu tim menjadi lebih baik empat tahun kemudian. Penyerang legendaris itu kemudian membantu Bayern Munich meraih tiga gelar Liga Champions berturut-turut dari 1974-1976.
3. Franz Beckenbauer
Piala Dunia: 1974
Ballon d'Or: 1972, 1976
Liga Champions: 1974, 1975, 1976
Beckenbauer dianggap sebagai salah satu pemain terbaik sepanjang masa berkat kecerdasannya untuk Bayern Munich dan Jerman Barat.
4. Paolo Rossi
Piala Dunia: 1982
Ballon d'Or: 1982
Liga Champions: 1985
Rossi diberi larangan dua tahun pada 1980 setelah dinyatakan bersalah dalam skandal pengaturan pertandingan.
Dia kembali tepat sebelum Piala Dunia 1982 dan akan mencetak enam gol saat Italia berjaya.
Pada tahun-tahun yang berdekatan dia juga meraih Ballon d'Or, sebelum akhirnya ikut memenangkan Piala Eropa bersama Juventus tiga tahun kemudian.
5. Zinedine Zidane
Piala Dunia: 1998
Ballon d'Or: 1998
Liga Champions: 2002
Zidane mengalami tahun yang menakjubkan terutama di tahun 1998. Dia akan memenangkan Serie A bersama Juventus, finis sebagai runner up di Liga Champions dan kemudian memenangkan Piala Dunia bersama Prancis. Tahunnya yang menakjubkan itu makin diakui saat dia memenangkan Ballon d'Or. Zidane kemudian mencetak gol tendangan voli yang luar biasa di final Liga Champions 2002 saat Real Madrid mengalahkan Leverkusen.
6. Rivaldo
Piala Dunia: 2002
Ballon d'Or: 1999
Liga Champions: 2003
Rivaldo selalu tampil luar biasa di Barcelona, dan dia memenangkan Ballon d'Or pada tahun 1999. Dia memenangkan Piala Dunia bersama Brasil tiga tahun kemudian sebelum menjadi bagian dari tim juara Liga Champions AC Milan pada tahun 2003. Tahun sebelumnya Rivaldo memenangkan Piala Dunia bersama Brasil pada 2002
7. Ronaldinho
Piala Dunia: 2002
Ballon d'Or: 2005
Liga Champions: 2006
Ronaldinho berperan sangat penting saat Brasil memenangkan Piala Dunia 2002. Dia kemudian memenangkan Ballon d'Or dan Liga Champions beberapa tahun setelahnya saat di Barcelona.
8. Kaka
Piala Dunia: 2002
Ballon d'Or: 2007
Liga Champions: 2007
Tidak ada yang memenangkan tiga trofi terbesar di dunia sepak bola - bahkan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi - sejak terakhir kali Kaka melakukannya.
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini