Arsenal Tim Paling Apes Dirugikan VAR Musim Ini

"Tak diragukan lagi apabila musim ini menjadi periode tersulit Mikel Arteta. Cek perhitungan VAR lengkap."

Berita | 30 April 2021, 17:15
Arsenal Tim Paling Apes Dirugikan VAR Musim Ini

Libero.id - Ketika Video Assistant Referee (VAR) diterapkan, maka Arsenal tercatat sebagai tim paling banyak dirugikan ketimbang kontestan lain di Liga Premier sejauh musim ini.

Kondisi itu tentu saja menyulitkan Mikel Arteta, pelatih asal Spanyol yang bertanggung jawab atas performa The Gunners. Padahal, legenda tim London Utara itu sempat diharapkan dapat meningkatkan permainan Pierre-Emerick Aubameyang dkk.

Arsenal saat ini bertengger di urutan 10 setelah 33 pertandingan musim ini. Mereka berpeluang menapaki posisi lebih baik apabila menang atas Aston Villa. Pertandingan itu harus dimenangkan apabila tak ingin menyamai torehan 1995 (saat Arsenal mentok di peringkat 12).

Tak diragukan lagi apabila musim ini menjadi periode tersulit Arteta, meski The Gunners masih memiliki peluang meraih kemenangan Liga Europa. Mereka kalah tipis 1-2 dari Villarreal pada leg pertama semifinal.

Jika tak ada penerapan VAR, Arsenal dipercaya dapat meraih hasil lebih baik. Nyatanya, dengan penggunaan teknologi canggih itu, Arsenal masih kesulitan menembus zona Eropa. Mereka justru tercatat sebagai tim paling buruk terkait VAR.

Dale Johnson dari ESPN FC telah melakukan peninjauan penuh terhadap statistik VAR liga sejauh musim ini. Dia mengungkapkan bahwa hanya dua gol yang dibatalkan hingga saat ini yang menguntungkan The Gunners, atau terendah dari siapapun.

Bukan itu saja, Arsenal juga berada di urutan kedua klasemen dalam hal keputusan yang dibatalkan demi kepentingan lawan.

Sembilan kali The Gunners melihat keputusan wasit yang menguntungkan lawan, sekaligus merupakan yang kedua setelah Liverpool.

Semua itu membuat The Gunners berada di posisi terbawah klasemen dalam hal gol bersih karena gangguan VAR, yakni satu minus 7.

Ini tentu saja tidak menjadi bacaan yang bagus untuk para penggemar Arsenal, tapi tidak mungkin mereka akan berada jauh di atas klasemen jika VAR tidak membuat perubahan itu.

Mereka harus melihat jauh melampaui teknologi untuk alasan musim buruk mereka!

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Arsenal


  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network