Kisah Janaina Mendes, Ibu Anak Ronaldinho Berumur 15 Tahun

"Ronaldinho dan Janaina bertemu dalam sebuah acara televisi populer."

Feature | 22 May 2021, 00:45
Kisah Janaina Mendes, Ibu Anak Ronaldinho Berumur 15 Tahun

Libero.id - Hubungan pesepakbola dengan dunia di luar itu selalu menarik disimak. Entah itu sekedar pertemanan atau sampai pada hubungan kekasih atau suami istri. Dan seorang Ronaldinho tak lepas dari cerita yang demikian.

Ronaldinho pernah menjalin asmara dengan seorang mantan penari dan dari tali cinta itu mereka memiliki seorang putra yang kini ternyata sudah berusia 15 tahun.

Tapi mereka berdua telah lama berpisah. Meski begitu perempuan bernama Janaina Mendes itu mengaku bahwa dia bersahabat dengan legenda sepak bola itu. Meski sebagai sosok penari, Janaina Mendes selalu digambarkan sebagai seorang pemalu di depan kamera.

Maka ketika beredar foto mereka menemani putra mereka yang bernama Joao Mendes pada saat sedang menandatangani kontrak pertamanya hampir dua tahun lalu, digambarkan pada saat itu sebagai momen yang 'langka'.

Namun pada hari Senin kemarin, terungkap bahwa si cantik berambut cokelat itu telah keluar dari bayang-bayang perasaan malu, ia membuat akun Instagram dan mempublikasikan beberapa momen.

Termasuk dia memberi tahu seorang penggemar bahwa dia 'berteman' dengan Ronaldinho dan mengungkapkan awal mula pertemuannya dengan Ronaldinho.

Menurut penuturan mereka bertemu dan mulai berkencan ketika dia menjadi penari di acara TV Brasil populer bernama Domingao do Faustao, yang kadang-kadang dikenal hanya sebagai Faustao.

“Kami bertemu ketika saya sedang menari di Faustao. Sekarang kami berteman dan menjadi orang tua Joao bersama."

“Saya pikir tidak ada yang lebih menginspirasi daripada mempromosikan persatuan ini dan menghasilkan empati di antara kita.”

Dia lalu menambahkan: “Ini sepadan dengan semua pekerjaannya. Itu tidak mudah, tapi saya menganggap diri saya sebagai wanita paling beruntung di dunia untuk anak-anak yang Tuhan berikan kepada saya."

Janaina, saat ini tinggal di kota Belo Horizonte, Brasil, tempat bekas klub Ronaldinho, Atletico Mineiro, disana dia dipaksa untuk karantina di sebuah hotel setelah dinyatakan positif terkena virus corona pada Oktober yang lalu.

Sementara itu, Ronaldinho sempat menghabiskan waktu di penjara di Paraguay tahun lalu setelah mencoba terbang ke negara itu dengan paspor palsu.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network