Harry Maguire Jelaskan Alasan Pilih Man United daripada Man City

"Harry Maguire pernah didekati secara langsung oleh pelatih City Pep Guardiola. Kenapa dia mengabaikan Guardiola."

Berita | 29 May 2021, 02:15
Harry Maguire Jelaskan Alasan Pilih Man United daripada Man City

Libero.id - Meskipun Pep Guardiola langsung yang bicara pada musim panas 2019, Harry Maguire secara terbuka membeberkan alasannya mengapa ia memilih Manchester United ketimbang Manchester City. Bek tengah itu harus membuat pilihan, karena sebelum berlabuh ke United, duo klub Manchester tertarik untuk mendatangkan Maguire dari Leicester.

Kita tahu, cerita akhirnya; Maguire pindah ke United seharga 80 juta pounds dan baru-baru ini, ia menjelaskan kepada Gary Neville dalam sebuah wawancara eksklusif di acara Sky Bet The Overlap bahwa alasannya sederhana.

"Dua klub itu tertarik, saya berbicara dengan Manchester City dan saya berbicara dengan Manchester United," kata Maguire mengawali.

"Tapi harus saya katakan, saya tumbuh dengan menonton Manchester United.

"Tidak ada rasa tidak hormat kepada Manchester City, tapi saya tumbuh dengan lebih sering menonton  Manchester United; Old Trafford; [daya tarik] ikonik berada di salah satu klub terbesar di dunia - jika bukan yang terbesar."

"Jadi hatiku selalu tertuju pada klub ini," imbuhnya.

Setelah tampil mengesankan untuk Inggris di Piala Dunia, pemain berusia 28 tahun itu menjelaskan bahwa ia awalnya berbicara dengan pelatih United yang saat itu masih Jose Mourinho pada 2018.

Pada waktu yang bersamaan, Maguire berjanji kepada Leicester bahwa dia akan menunggu satu musim lagi sebelum pergi - dan setelah itu muncul obrolan Maguire dengan pelatih City, Guardiola.

"Saya berbicara dengan Pep dan jelas [saya menghormati] sepak bola yang mereka mainkan dan apa yang dia lakukan untuk klub," kata Maguire tentang apakah dia tergoda oleh City. "Rasa hormat yang besar untuk Pep dan evolusi yang dia bawa ke sepak bola, tapi - seperti yang saya katakan, hati saya Manchester United."

Maguire, yang menjadi kapten United setelah kedatangannya, juga ikut berbicara tentang apa yang dikatakan Ole Gunnar Solskjaer kepadanya saat pertama kali terlibat obrolan,  Maguire sadar awal kariernya di United tak akan mudah.

"Pertama kali saya berbicara dengan Ole, dia mengatakan kepada saya betapa dia merasa saya bisa meningkatkan performa tim," katanya kepada Neville.

"Itu adalah saat ketika, Manchester United sebagai klub besar tidak berada di tempat yang seharusnya; di lapangan mereka berjuang, kebobolan banyak gol dan saya tahu bahwa saya tidak akan menjadi penyebab untuk hal terakhir itu."

"Jadi saya akan bergabung dengan Manchester United dengan bayaran yang sangat besar - dan ada kalanya kami kebobolan gol, kami kalah dalam pertandingan  dan saya harus menanganinya. Karena saya tahu saya tidak bisa masuk ke tim itu dan tiba-tiba memenangkan liga dengan selisih lima poin. Itu tidak mungkin."

"Saya hanya harus masuk ke tim itu dan memastikan kami meningkat dan kami meningkat setiap tahun - dan kami melakukan itu, tapi jalan kami masih panjang."

Di tempat lain dalam wawancara, Maguire menyebut idola bek tengahnya yakni  Rio Ferdinand dan John Terry, ia juga mengingat nasihat yang diberikan Sir Alex Ferguson untuk dirinya dan Luke Shaw: "Konsentrasi".

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network