Libero.id - Penjara di mana pemenang Ballon d'Or 2005, Ronaldinho saat ini ditahan di Asuncion Paraguay, tiba-tiba menggelar turnamen Futsal.
Pada hari Kamis, legenda Brasil itu ditangkap di Paraguay karena diduga mencoba memasuki negara itu menggunakan paspor palsu bersama dengan saudara lelakinya sekaligus agen Roberto de Assis Moreira.
Keduanya tinggal di Yacht and Paraguay Club Hotel Resort di kota Lambare setelah mengklaim telah diundang oleh Nelson Belotti, pemilik kasino Il Palazzo.
Hanya beberapa hari setelah salah satu pemain sepak bola terbesar di dunia memasuki penjara, otoritas penjara menggelar turnamen futsal.
Koran lokal Extra mengatakan bahwa kompetisi biasanya berlangsung setiap enam bulan dan sudah direncanakan sebelum kedatangan Ronaldinho. Biasanya ada 194 narapidana yang terlibat (tidak ada petugas polisi). Narapidana dipecah menjadi sepuluh tim yang berbeda.
Belum diketahui jelas apakah Ronaldinho akan ikut bermain.
Namun, belum lama ini keluar foto pertama Ronaldinho selama di tahanan. Dia tampak hanya mengenakan singlet dan senyuman khas tidak pernah hilang darinya.
❗️? First image of Ronaldinho in the jail of Paraguay.
The Brazilian, admitted to an Asunción prison since Saturday for an alleged crime of falsifying passports.
He hasn't lost his smile. [MD] pic.twitter.com/Ggrjl8Yehk
— BarcaSelect (@BarcaSelect) March 9, 2020
Ronaldinho mengaku tidak dengan sengaja menggunakan paspor palsu dan seharusnya dilepaskan oleh pihak berwenang di Paraguay, kata pengacaranya.
Mantan pesepak bola yang dua kali menjadi pemain terbaik dunia, dengan saudaranya Roberto yang ditahan bersamanya, menghabiskan malam ketiga mereka di balik jeruji besi di ibu kota Asuncion, Minggu, setelah menggunakan dokumen perjalanan palsu untuk memasuki negara tersebut.
Pengacara mereka asal Brazil Sergio Queiroz mengatakan ia akan meminta agar keduanya dilepaskan dan diizinkan kembali ke negara asalnya ketika mereka dihadirkan di hadapan hakim, Senin.
"Ronaldinho tidak melakukan kejahatan karena ia tidak tahu bahwa paspor yang mereka berikan kepadanya palsu," katanya seperti dikutip AFP, Senin.
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini