Milan Nego Sergio Ramos Tapi Langsung Mundur

"Milan tengah menekan tagihan upah mereka"

Berita | 19 June 2021, 07:33
Milan Nego Sergio Ramos Tapi Langsung Mundur

Libero.id - Laporan media Spanyol mengklaim bahwa kapten timnas Spanyol, Sergio Ramos telah melakukan kontak dengan manajemen Milan dan sepertinya sudah dikonfirmasi, namun pembicaraan antara kedua belah pihak langsung dibatalkan karena masalah pembayaran gaji dan biaya transfer yang begitu besar.

Chiringuito TV melaporkan bahwa negosiasi antara pemain yang akan meninggalkan Real Madrid itu sebagai agen bebas dan manajemen Rossoneri sebenanrya berjalan lancar. Tetapi, Tuttomercatoweb dan Calciomercato.com sama-sama mencatat bahwa itu adalah pertemuan awal beberapa minggu yang lalu dan minat tim yang dilatih oleh Stefano Pioli itu langsung cepat menghilang karena terhambat masalah finansial. Dinyatakan bahwa pemain yang berada dalam naungan RR-Soccer Management Agency itu meminta gaji bersih sebesar 15 juta Euro per musim dengan kontrak dua tahun, ditambah biaya penandatanganan sebesar 20 juta Euro. Tentu saja hal tesebut tidak bsia di ‘iyakan’ oleh klub karena selain  tidak mungkin, Milan sendiri memang tengah berusaha untuk menekan tagihan upah mereka.

Klub yang bermarkas di San Siro itu sendiri baru saja membayar 28,5 juta Euro untuk membeli Fikayo Tomori dari Chelsea setelah dipinjamkan selama enam bulan, sehingga juga tidak ada jaminan bahwa Ramos akan bermain secara reguler di sana.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network