Jeese Preece
Libero.id - Inggris berhasil melaju ke babak 16 besar Euro 2020 dan dukungan kepada The Three Lions makin nyaring. Dukungan datang dari semua kalangan umur, sosial, dan gender. Yang pasti dukungan itu ditunjukkan dengan berbagai cara.
Baru-baru ini seorang gadis cantik berumur 18 tahun, yang kemudian diketahui sebagai seorang wasit junior untuk liga amatir di Inggris, menjadi terkenal setelah dia bersorak untuk gol Raheem Sterling ke gawang Republik Ceko. Laga yang dimenangkan Inggris 1-0 itu diselenggarakan di Stadion Wembley, pada Selasa (22/6/2021).
Namanya Jeese Preece. Dia mengangkat semacam kertas plano yang berisi daftar nama pemain alias formasi yang diperlukan oleh Gareth Southage kalau-kalau negara kesayangannya itu lolos ke babak 16 besar. Dan, Inggris ternyata lolos.
Optimisme Preece dia utarakan dalam kalimat. “Saya pikir kita bisa melakukannya kali ini. Bakat yang kami miliki di tim ini adalah kelas dunia dan kami bisa mengalahkan siapa pun," ungkapnya, dilansir Daily Mail.
“Dua pertandingan pertama tidak terlihat menjanjikan, tetapi yang terakhir Southgate mengubah tim. Itu mengubah mereka. Dia memanfaatkan pemain pengganti dengan baik. Maguire dan Grealish semuanya terlihat sangat menjanjikan," timpalnya.
“Saya pikir kami mungkin akan menghadapi Portugal berikutnya (walau akhirnya bertemu Jerman), tetapi untuk menjadi yang terbaik Anda harus mengalahkan yang terbaik,” ungkapnya.
Penggemar berat West Bromwich Albion ini berasal dari Kota Alsager, Cheshire. Preece telah bermain sepakbola sejak dia masih kecil dan telah mendapatkan sertifikasi untuk wasit dua tahun lalu.
Dia adalah ofisial untuk pertandingan akademi dan telah menangani pertandingan besar untuk Stoke City U-14 dan Crewe U-14.
“Ayah saya menyukai sepakbola, tetapi tidak pernah bermain. Sementara adik laki-laki saya bermain, meski tidak ada teman perempuan saya yang melakukannya,” timpal Preece, yang sekarang belajar untuk menjadi seorang insinyur di Manchester.
"Saya hanya menyukainya. Sam Johnstone adalah pemain favorit saya untuk The Baggies dan saya suka John Stones untuk Inggris - Saya pikir dia sangat tidak beruntung untuk tidak mencetak gol dan telah melakukan beberapa perubahan yang sangat bagus,” imbuhnya. “Saya juga menyukai Grealish, meskipun faktanya dia adalah pemain utama Villa.”
(mochamad rahmatul haq/yul)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini