Reaksi Chiellini Usai Blok Tembakan de Bruyne, Tersenyum Sinis

"Italia bermain dengan solid, namun aksi Chiellini lebih mencuri perhatian"

Berita | 03 July 2021, 18:46
Reaksi Chiellini Usai Blok Tembakan de Bruyne, Tersenyum Sinis

Libero.id - Dua tim favorit juara Euro 2020 bertemu di babak perempat final Euro 2020, yang mana Italia sebelumnya sukses mengalahkan Austria sementara Belgia mengalahkan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan di La Cartuja.

Bermain di hadapan sekitar 12,984 ribu penonton, 'Generasi Emas' Belgia lagi-lagi harus mengalami kekecewaan dalam turnamen internasional yang mereka ikuti karena harus kalah dengan skor 2-1 dari Italia. Gli Azzurri sukses mencetak gol pertama mereka pada 45 menit pertama dengan tendangan yang sangat baik dari Nicolo Barella dan Lorenzo Insigne menambahkan keunggulan timnya menjadi 2-0 atas Belgia pada menit ke-44.

Pertahanan Italia yang kokoh
Belgia sempat memperkecil ketertinggalan melalui tendangan Romelu Lukaku dari titik penalti usai Jérémy Doku dijatuhkan, namun hingga peluit panjang dibunyikan, The Red Devils tidak mampu mengejar ketertinggalan mereka. Semua itu tidak lepas dari pertahanan Italia yang solid sepanjang babak kedua dengan pasukan Roberto Mancini melakukan segala upaya agar tidak kebobolan.

Gianluigi Donnarumma melakukan serangkaian penyelamatan yang sangat baik bahkan Leonardo Spinazzola harus dipaksa keluar dari lapangan karena mengalami cedera setelah beberapa kali turut membongkar pertahanan anak asuh Roberto Martinez.

Dan sebenarnya yang paling menarik perhatian dalam pertandingan tersebut adalah bagaimana pemain paling senior di Italia, Giorgio Chiellini tampil sangat impresif dan heroik.

Chiellini memblokir tendangan De Bruyne
Mungkin pemain Juventus itu tidak menyanyikan lagu kebangsaannya dengan sangat keras atau merayakan kemenangan dengan para penggemar di tribun, namun saat kita melihatnya bertaruh fisik untuk negaranya, agaknya itu sangat setimpal.

Dan itu terlihat lebih jelas saat pemain berusia 36 tahun itu dengan berani menghadang tendangan keras Kevin De Bruyne di babak pertama. Mempertimbangkan seberapa keras De Bruyne dapat menendang bola, Chiellini sukses memblok laju bola untuk membuat tendangan pemain Manchester City itu jauh dari sasaran. Hal itu membuktikan sekali lagi bahwa Chiellini masih belum habis, dan yang menarik, mantan pemain AS Roma itu tersenyum sinis kepada De Bruyne usai menahan tendangannya, 

Chiellini adalah pejuang Italia
Mungkin tipikal bek tradisional yang sering kali menempatkan tubuh mereka dalam menghalau laju bola seperti Chiellini sudah jarang ditemui, namun berkat hal itu pula pria Italia mendapat sorotan dan dukungan dari penggemar diseluruh dunia, itu semua berkat perannya dalam menghalau tembakan De Bruyne.

Untuk pemain muda yang dibawa oleh Mancini ke dalam tim Italianya musim panas ini, rasanya Chiellini masih yang terbaik untuk memimpin pertahanan Gli Azzuri, dan Chiellini  bukanlah pemain yang bisa digantikan dengan mudah untuk semua tim yang dibelanya.

Sekali lagi selamat untuk Italia yang sukses ke babak semifinal Euro 2020.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network